Pelatih dan 3 Pemain Terbaik Pekan 32 BRI Liga 1 2021 / 2022

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 23 Mar 2022, 08:45 WIB
BRI Liga 1 - Ilustrasi 3 Pemain Terbaik (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Sembilan pertandingan seru tersaji pada pekan 32 BRI Liga 1 2021/2022. Beberapa pemain tampil mencolok dan layak didapuks sebagai yang terbaik pada pekan tersebut.

Bali United masih memimpin perburuan gelar juara BRI Liga 1 2021/2022. Kemenangan atas Madura United jadi tambahan tiga poin penting bagi Laskar Serdadu Tridatu tersebut.

Advertisement

Ilija Spasojevic dan Eber Bessa mencetak gol kemenangan pada laga yang berakhir dengan skor 2-0 tersebut. Kemenangan itu membuat perolehan poin Bali United kini menjadi 72 poin, unggul lima angka dari Persib Bandung di posisi kedua.

Adapun Persib gagal menempel Bali United lantaran bermain imbang 1-1 dengan Persebaya Surabaya. Gol David da Silva dibalas Ricky Kambuaya menit 77' sehingga memaksa laga berakhir dengan skor 1-1.

Sementara itu, Persela Lamongan yang sudah dipastikan terdegradasi dari BRI Liga 1 kalah telak 0-4 dari Bhayangkara FC. Persiraja Banda Aceh, sang juru kunci, lebih parah lagi, di mana mereka dibantai Persikabo 1973 dengan skor 0-5.

2 dari 6 halaman

Ciro Alves

Striker Persikabo 1973, Ciro Alves mencetak hattrick keduanya di BRI Liga 1 2021/2022 saat membenamkan Persiraja 5-0 dalam laga pekan ke-16 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (9/12/2021). Hattrick Ciro menjadi kado terindah jelang HUT Laskar Padjajaran ke-48. (Bola.com/Nandang Permana)

Perebutan titel pencetak gol terbanyak liga rupanya tak kalah seru. Saat ini, aman dikatakan hanya ada empat pemain yang masih bersaing dalam daftar tersebut.

Winger lincah milik Persikabo 1973, Ciro Alves. Mencetak 20 gol dalam 31 penampilan menjadi bukti bila tim berjulukan Laskar Padjajaran itu sangat bergantung dengan ketajamannya.

Pada pekan 32, Ciro Alves mencatatkan tiga gol ke gawang Persiraja Banda Aceh.

Meskipun ditempatkan bukan sebagai penyerang tengah, pelatih Liestiadi memberikan keleluasaan bagi Alves. Dengan cara tersebut, potensi terbesarnya berhasil keluar.

Meskipun tertinggal satu gol dari Spasojevic, Ciro Alves bisa berkaca dengan situasi pada musim 2018. Aleksandar Rakic yang merupakan kompatriotnya, berhasil menyalip pencapaian penyerang Persebaya Surabaya saat itu, David Da Silva, pada laga pamungkas.

3 dari 6 halaman

Eber Bessa

Bali United akhirnya mencetak gol penyeimbang melalui sundulan Yabes Roni pada menit ke-56. Menerima umpan Eber Bessa, Yabes Roni kemudian menyundul bola ke tiang jauh Persib sehingga gagal diselamatkan oleh kiper Muhammad Natshir. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Eber Bessa berhasil mencetak satu gol dan turut membantu Bali United menang atas Madura United pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2021/2022. Memanfaatkan umpan Brwa Nouri, Eber Bessa dengan jeli mencongkel bola ke pojok kiri gawang Madura United.

Gol ini menjadi killing the game bagi Bali United. Sebenarnya Madura United punya peluang memperkecil ketertinggalan. Namun, bola hasil sepakan penalti Alberto ‘Beto’ Goncalves, ditepis Nadeo Argawinata.

Eber layak diberikan gelar man of the match pada pertandingan kemarin. Perannya cukup vital sebagai pengatur serangan utama Bali United. Lihat saja ketika Bali United tanpa Eber Bessa, mereka bisa apa?

4 dari 6 halaman

Ahmad Alfarizi

Kapten Arema FC, Ahmad Alfarizi. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Arema FC yang sudah keluar dari persaingan juara BRI Liga 1 hanya bermain imbang 2-2 ketika berjumpa Borneo FC pada laga pekan ke-32 BRI Liga 1, Minggu (20/3/2022). Parahnya lagi, Singo Edan lebih dulu tertinggal dua gol pada babak pertama.

Permainan Arema FC di babak kedua mengalami perubahan. Motivasi mereka untuk menang kembali lagi. Ada satu sosok penting dibalik hal itu. Sosok yang dimaksud adalah sang kapten, Ahmad "John" Alfarizi.

Pemain bernomor punggung 87 itu menjadi pembeda dengan mencetak dua gol. Dua gol itu dicetak Alfarizi pada menit ke-52 dan 74.

Tambahan dua gol itu membuat Alfarizi kini telah mengoleksi empat gol untuk Arema FC. Membuatnya jadi salah satu pemain belakang terbaik Arema FC pada musim ini.

5 dari 6 halaman

Rahmad Darmawan

Rahmad Darmawan. (Istimewa)

Rahmad Darmawan layak dipilih sebagai pelatih terbaik pekan ke-32.

Coach RD berhasil membawa timnya meraih tiga poin penting untuk mendongkrak posisi Laskar Antasari yang lebih baik.

Tak terkalahkan dari tiga pertandingan terakhir membuat posisi Barito Putera masih aman dari jeratan degradasi.

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2021/2022

Berita Terkait