Berbekal 2 Modal Penting, Pratama Arhan Siap Menaklukkan Liga Jepang

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 25 Mar 2022, 16:35 WIB
Pratama Arhan ingin mengalir di Tokyo Verdy. Bek berusia 20 tahun itu mau beradaptasi lebih dulu, baru membidik menit bermain dan posisi inti. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Tokyo - Pratama Arhan mengaku bermodalkan dua hal penting untuk mendukung kariernya bersama Tokyo Verdy. Pratama Arhan yakin, kedua modal itu bisa sangat membantu kariernya di Jepang.

Pratama Arhan diperkenalkan secara resmi ke media Jepang dalam acara sambutan yang digelar di Wisma Duta KBRI Tokyo, Jumat (25/3/2022). Dalam acara tersebut, Pratama Arhan didampingi oleh Duta Besar Indonesia untuk Jepang, Heri Akhmadi, CEO Tokyo Verdy, Takaaki Nakamura, dan Direktur Sepak Bola Tokyo Verdy Atsuhiko Ejiri.

Advertisement

Sebelum ke Jepang, Pratama Arhan mengaku mendapatkan banyak pengetahuan mengenai Liga Jepang dari Stefano Lilipaly. Pratama Arhan bertanya banyak hal ke gelandang Bali United itu karena pernah punya pengalaman berkarier di Jepang bersama Consadole Sapporo pada 2014.

"Persiapan saya, pertama-tama juga bertanya kepada pemain Indonesia yang pernah berkarier di luar negeri. Ketika itu juga ada pertandingan dan bertemu Stefano Lilipaly kemudian saya bertanya padanya. Kata dia Liga Jepang sangat bagus buat saya," kata Pratama Arhan dalam konferensi pers virtual.

Selain itu, Pratama Arhan juga siap menaklukkan Liga Jepang. Pemain Timnas Indonesia itu bermodalkan kerja keras dan latihan untuk meningkatkan kemampuan sepak bola.

"Untuk berkembang lebih baik lagi saya berlatih dan bekerja keras untuk bisa lebih baik lagi saat bermain di Liga Jepang nanti. Menurut saya, Liga Jepang merupakan salah satu liga terbaik di Asia," ucap pemain 20 tahun itu.

Pratama Arhan diikat kontrak berdurasi dua tahun bersama Tokyo Verdy. Besar kemungkinan, Pratama Arhan akan melakoni debutnya saat Tokyo Verdy menghadapi Montedio Yamagata pada laga pekan keenam J2-League 2022, Sabtu (26/3/2022).

2 dari 3 halaman

2 Target

Pratama Arhan tinggal menunggu waktu untuk bergabung dengan Tokyo Verdy. Mantan bek PSIS Semarang itu disebutkan telah mengantungi izin untuk masuk ke Negeri Sakura di tengah kabar pelarangan Warga Negara Asing (WNA) masuk ke Jepang buntut dari varian Omicron. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pratama Arhan juga tak ingin menyia-nyiakan kesempatan berkarier di Tokyo Verdy. Pemain 20 tahun itu mengaku punya dua misi penting yang akan diwujudkannya selama bermain di Jepang.

"Target saya bersama Tokyo Verdy adalah ingin membawa klub ini kembali ke J1-League dan menjuarai piala-piala di Jepang. Saya juga ingin menjadi pemain yang lebih baik lagi," kata Pratama Arhan dalam konferensi pers virtual.

Pratama Arhan juga senang dengan sambutan yang diterimanya di Tokyo Verdy. Belum lama di sana, Arhan mengaku sudah betah berada di Jepang.

"Kesan saya terhadap Jepang adalah negara yang bagus, bersih, indah, dan orang-orangnya sangat ramah serta disiplin. Saya senang bisa datang ke sini dan bergabung dengan Tokyo Verdy," ujar pemain 20 tahun itu.

3 dari 3 halaman

Sangat Antusias

Pratama Arhan saat Press Conference sebelum keberagkatannya ke Jepang di Kantor Pusat PSSI, Senayan, Jumat (04/03/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pratama Arhan pun menyambut antusias kesempatan bergabung dengan Tokyo Verdy. Pratama Arhan tak menyangka mendapatkan sambutan yang baik dan luar biasa dari klub Jepang tersebut.

"Saya senang bisa datang ke sini dan bergabung dengan Tokyo Verdy. Pemain-pemainnya, staf, pelatih, dan petinggi klub sangat ramah menyambut saya," ucap Pratama Arhan.

"Saya sangat senang juga karena Tokyo Verdy adalah tim yang bagus untuk membuat saya lebih berkembang dan menjadi pemain lebih baik lagi. Keunggulan saya adalah memiliki kecepatan, tendangan kaki kiri yang sangat baik, dan throw in yang jauh," ucap pemain 20 tahun itu.

Berita Terkait