Bola.com, Tokyo - Tokyo Verdy memberikan jaminan Pratama Arhan tetap akan mendapatkan makanan halal selama di Jepang. Direktur Sepak Bola Tokyo Verdy, Atsuhiko Ejiri, menyebut pihaknya akan memberi perlakuan khusus pada Arhan.
Makanan menjadi masalah tersendiri buat para pemain asing yang berkarier di Liga Jepang. Namun, Atsuhiko Ejiri menjamin Pratama Arhan tak akan kesulitan dalam mengonsumi makanan halal selama berkarier di Tokyo Verdy.
Perlakuan khusus yang diberikan pada Pratama Arhan adalah jaminan pemberian makanan halal. Bahkan, Atsuhiko Ejiri menyebut pihaknya telah berdiskusi dengan juru masak tim agar bisa menyediakan makanan yang bisa dikonsumsi oleh pemain Timnas Indonesia itu.
"Kami telah berdiskusi soal Arhan dan telah mendapatkan hasil yang baik mengenaimakanan. Kami juga memahami umat Muslim harus berpuasa," kata Atsuhiko Ejiri pada konferensi pers virtual, Jumat (25/3/2022).
"Kami telah berdikusi dengan chef yang ada di Tokyo Verdy. Arhan tidak boleh mengonsumsi makanan non halal dan kami sangat bertanggung jawab soal itu karena kami mengetahui kehidupan di sini," ucap Atsuhiko Ejiri.
Pratama Arhan diikat kontrak berdurasi dua tahun bersama Tokyo Verdy. Besar kemungkinan, Pratama Arhan akan melakoni debutnya saat Tokyo Verdy menghadapi Montedio Yamagata pada laga pekan keenam J2-League 2022, Sabtu (26/3/2022).
Riset Khusus
CEO Tokyo Verdy, Takaaki Nakamura, menyambut baik kedatangan Pratama Arhan di klubnya. Takaaki Nakamura juga mengakui pihaknya sudah melakukan riset agar Arhan bisa nyaman berkarier di Jepang.
"Tokyo Verdy menyambut kedatangan Pratama Arhan dan hari ini dia sudah menjadi keluarga besar dari Tokyo Verdy. Kami sangat berharap besar pada Arhan dan bukan hanya dalam sepak bola tetapi dalam kerja sama antara Indonesia dan Jepang," kata Takaaki Nakamura
"Sebelum Arhan bergabung, kami sudah melalukan riset mengenai cara Arhan bisa beraktivitas dengan nyaman. Sebagai klub, kami mengerti mengenai hal itu dan pengurus klub serta masyarakat saling pengertian adalah yang terpenting," tegas Takaaki Nakamura.
Sangat Antusias
Pratama Arhan juga menyambut antusias kesempatan bergabung dengan Tokyo Verdy. Pratama Arhan tak menyangka mendapatkan sambutan yang baik dan luar biasa dari klub Jepang tersebut.
"Saya senang bisa datang ke sini dan bergabung dengan Tokyo Verdy. Pemain-pemainnya, staf, pelatih, dan petinggi klub sangat ramah menyambut saya," ucap Pratama Arhan.
"Saya sangat senang juga karena Tokyo Verdy adalah tim yang bagus untuk membuat saya lebih berkembang dan menjadi pemain lebih baik lagi. Keunggulan saya adalah memiliki kecepatan, tendangan kaki kiri yang sangat baik, dan throw in yang jauh," ucap pemain 20 tahun itu.