Ada Peran Besar Privat Mbarga dan Eber Bessa dalam Gelar Juara BRI Liga 1 yang Diraih Bali United

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 26 Mar 2022, 20:45 WIB
Agresivitas Bali United tidak mengendur meski sudah unggul dua gol dibabak pertama. Gelandang Eber Bessa mencoba melakukan tekanan ke gawang Bhayangkara, namun masih menambah gol bagi Bali United. (Bola.com/Maheswara Putra)

Bola.com, Denpasar - Bek Bali United, Made Andhika, tak menampik peran besar Privat Mbarga dan Eber Bessa pada raihan gelar BRI Liga 1 2021/2022. Menurut Made Andhika, kedua pemain itu membawa dampak positif buat tim.

Bali United dipastikan menjadi juara BRI Liga 1 2021/2022 pada Jumat (25/3/2022). Pasukan Stefano Cugurra Teco mengumpulkan 72 poin dari 33 pertandingan yang dimainkan.

Advertisement

Penampilan apik Bali United memang tak bisa dipisahkan dari kehadiran Privat Mbarga dan Eber Bessa. Privat Mbarga sukses mencetak empat gol dan delapan assist dari 16 pertandingan, sedangkan Eber Bessa membukukan lima gol serta tiga assist dalam 28 laga.

"Sejak awal kami sudah diberi taktikal oleh pelatih. Kemudian kami bekerja keras sampai titik terakhir dan Astungkara bisa juara. Kuncinya, kami kompak," kata Made Andhika.

"Memang kami bermakin kompak dan pada setiap pertandingan selalu berusaha untuk tampil bagus dan bekerja keras. Akan tetapi, memang tidak bisa dimungkiri datangnya Privat Mbarga dan Eber Bessa membuat tim jadi lebih bagus lagi," ucap Made Andhika.

Gelar BRI Liga 1 2021/2022 menjadi yang kedua diraih Bali United sejak berdiri pada 2015. Bali United sebelumnya sudah pernah meraih gelar Liga 1 2019.

2 dari 3 halaman

Cetak Rekor

Sementara itu, Bali United memastikan diri mereka sebagai juara BRI Liga 1 2021/2022 meski kalah dari Persebaya Surabaya. Serdadu Tidatu berhasil mengoleksi 72 poin atau terpaut empat angka dari Persib Bandung di satu laga yang tersisa. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bali United menjadi klub pertama yang mampu meraih gelar juara secara beruntun sejak era Liga Indonesia pada 1994. Pencapaian terbilang cepat untuk klub yang baru berdiri sejak 2015.

Selain itu, pelatih Stefano Cugurra Teco juga turut mencatatkan rekor pribadi. Teco menjadi pelatih pertama di sepak bola Indonesia yang meraih tiga gelar liga secara beruntun.

Pencapaian itu diraih Teco bersama Persija Jakarta (2018) dan Bali United (2019 serta 2021/2022). Menarik untuk menantikan gelar-gelar lain dari Teco.

3 dari 3 halaman

Simak Posisi Bali United di BRI Liga 1

Berita Terkait