Bola.com, Jakarta - IBL 2022 siap menuntaskan fase reguler setelah seluruh personel dinyatakan negatif COVID-19. Kompetisi liga bola basket tertinggi di Indonesia itu masih menyisakan beberapa laga lagi.
Ini merupakan kali keempat IBL 2022 mendapatkan hasil menggembirakan terkait hasil tes COVID-19. Adapun tes PCR yang dilakukan pada 27 Maret 2022 adalah yang terakhir.
Fase reguler IBL 2022 dimulai pada 5 Mei dengan mempertemukan tim-tim penghuni delapan besar Divisi Merah dan Putih. Sejauh ini, sudah ada enam tim yang memastikan lolos ke Play-off.
Enam tim tersebut yakni Pelita Jaya Bakrie, Satria Muda Pertamina, Prawira Bandung, NSH Mountain Gold Timika, Dewa United Surabaya, dan West Bandits Solo.
"Alhamdulillah semua personel terlibat dalam IBL 2022 dinyatakan bebas dari COVID-19 lewat tes PCR pada tanggal 27 Maret," kata Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah dikutip laman resmi liga via Antara.
Berebut Dua Slot
Dua slot tersisa masih diperebutkan oleh lima tim. Mereka adalah RANS PIK Basketball, Amartha Hangtuah, Pacific Caesar Surabaya, Bumi Borneo Pontianak, dan Bali United Basketball.
Seperti regulasi awal, babak playoff, semifinal, dan final rencananya akan menggunakan format pertandingan best of three.
Sumber: Antaranews