Sejak awal laga, Skuat Mahesa Jenar bermain menyerang. Pergerakan Fandi Eko (kiri) ke sisi kanan kotak penalti menjadi awal terjadinya gol pertama PSIS Semarang yang dicetak oleh Bahril Fahreza pada menit ke-12. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Papan skor kembali berubah pada menit ke-31. Rachmat Hidayat (tengah) berhasil mencetak gol kedua untuk PSIS Semarang. Ia berhasil memanfaatkan umpan dari Hari Nur Yulianto yang melakukan penetrasi di dalam kotak penalti. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Persela Lamongan berusaha memperkecil serangan. Hasilnya, Laskar Jokotingkir mendapatkan hadiah penalti usai Rio Saputro dianggap melakukan handball di kotak terlarang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Jose Wilkson yang ditunjuk sebagai algojo penalti sukses melesatkan bola ke gawang yang dikawal Ray Redondo. Ia melepaskan tendangan ke sudut kanan gawang yang sejatinya bisa dibaca kiper PSIS Semarang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Memasuki babak kedua, PSIS Semarang maupun Persela Lamongan saling berusaha melancarkan serangan. Sayangnya, peluang emas belum mampu dimanfaatkan kedua tim menjadi gol. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Kemenangan 2-1 PSIS Semarang akhirnya bertahan hingga akhir laga. Hal tersebut membuat Skuat Mahesa Jenar berhasil mengakhiri BRI Liga 1 musim 2021/2022 di posisi ketujuh klasemen sementara dengan raihan 46 poin. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Sementara itu, Persela Lamongan dengan berat hati harus terdegradasi ke Liga 2 setelah menempati urutan ke-17 klasemen akhir BRI Liga 1 2021/2022. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)