Chelsea Diprediksi Juara Liga Champions Musim Ini meski Langsung Ketemu Real Madrid

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 02 Apr 2022, 07:30 WIB
Para pemain Chelsea merayakan gelar juara Liga Champions usai menaklukkan Manchester City pada laga final di Stadion Dragao, Minggu (30/5/2021). Chelsea menang dengan skor 1-0. (Pierre Philippe Marcou/Pool via AP)

Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Chelsea, Salomon Kalou, memprediksi eks timnya bisa menjuarai Liga Champions musim ini.

Chelsea saat ini berstatus juara bertahan.

Advertisement

"Chelsea telah memenangkan Liga Champions, mereka memiliki banyak pemain muda berbakat yang berhasil masuk ke tim utama," kata Kalou.

Meski dalam kondisi pincang akibat masalah kepemilikan klub, Kalou yakin The Blues tetap memiliki kans untuk mengangkat trofi.

“Banyak yang datang langsung dari Akademi dan ini adalah hasil yang luar biasa. Jika kami mengecualikan Barcelona, saya pikir ini adalah pertama kalinya sebuah tim memenangkan Liga Champions dengan begitu banyak produk dari juniornya," lanjutnya.

"Menurut pendapat saya, The Blues juga berada di jalur yang benar untuk memenangkan trofi lain tahun ini."

Musim ini, Chelsea mengangkat trofi Piala Dunia Antarklub dan UEFA Super Cup.

2 dari 4 halaman

Bertemu Real Madrid

Liga Champions - Chelsea Vs Real Madrid (Bola.com/Adreanus Titus)

Namun, Chelsea perjalanan agak berat musim ini. Chelsea mendapatkan undian berhadapan dengan Real Madrid.

Partai Chelsea versus Real Madrid di perempat final dapat dianggap final kepagian. Sebab, kedua kesebelasan menjadi favorit di Liga Champions.

Babak delapan besar Liga Champions bakal berlangsung dua leg. Partai pertama dimainkan pada 5-6 April 2022 dan pertemuan kedua diputar pada 12-13 April 2022.

Sebanyak delapan kesebelasan berebut dua tiket menuju partai puncak Liga Champions yang bakal digelar di Paris pada 28 Mei 2022.

Chelsea pada edisi sebelumnya mampu menjungkalkan Real Madrid di semifinal. Pasukan Thomas Tuchel menang agregat 3-1, lalu membungkam sesama klub Inggris, Man City di final.

3 dari 4 halaman

Jadwal Chelsea

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, memeluk Ben Chilwell usai mengalahkan Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions, di Stadion Stamford Bridge, Kamis (06/05/2021). Chelsea menang dengan skor 2-0. (AP Photo/Alastair Grant)

Leg I Perempat Final

Chelsea Vs Real Madrid

Kamis (7/4/2022)

Pukul: 02.00 WIB

Live: SCTV, Vidio

 

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Liga Inggris Favoritmu

Berita Terkait