Pulang ke Kediri Usai Berjuang di BRI Liga 1 2021 / 2022, Persik Dapat Sambutan Luar Biasa dari Persikmania

oleh Gatot Susetyo diperbarui 01 Apr 2022, 22:15 WIB
Persikmania menyambut kepulangan tim Persik dari Bali. Mereka melakukan konvoi yang berakhir di Stadion Brawijaya Kota Kediri. (Bola.com/Gatot Susetyo)

Bola.com, Jakarta - Ratusan suporter menyambut kepulangan tim Persik usai berlaga pada BRI Liga 1 2021/2022 di Bali, Jumat (01/04/2022). Persikmania mengiringi rombongan Faris Aditama dkk. sejak dari exit tol Nganjuk hingga berakhir di Stadion Brawijaya Kota Kediri.

Untuk menjaga protokol kesehatan COVID-19, para pendukung dan elemen tim Persik diatur terpisah. Persikmania merayakan euforia dari tribun penonton dengan meneriakkan yel-yel dan menyalakan flare.

Advertisement

Sedangkan ofisial dan pemain berdiri di tengah lapangan. Di akhir acara pun tak ada sesi foto bersama antara suporter dengan para pemain agar tak terjadi kerumunan. Namun para pemain mendekati pagar pembatas penonton untuk menyapa suporter.

"Jadi kita saling jaga diri. Semua demi kepentingan kesehatan bersama. Kami ucapkan terima kasih kepada aparat kepolisian yang mengizinkan acara ini. Juga kepada Persikmania yang meluangkan waktu menyambut kedatangan tim," kata Anwar Basalamah, Media Officer Persik.

Akun Instagram resmi klub @persikfcofficial mengunggah hiruk pikuk agenda melepas kangen tersebut antara pemain dan fans.

"Matur suwun (terima kasih) 2021-2022. Terima kasih doa dan dukungan untuk tim musim ini dengan sambutan yang luar biasa. Kita kembali ke rumah, di mana sebuah tempat perjuangan dan kebanggaan," tulis akun klub Persik.

 

2 dari 3 halaman

Terima Kasih Arthur Irawan

Persikmania menyambut kepulangan tim Persik dari Bali. Mereka melakukan konvoi yang berakhir di Stadion Brawijaya Kota Kediri. (Bola.com/Gatot Susetyo)

Berbagai komentar pun disampaikan warganet di akun medsos tersebut. "Alhamdulillah Persik Kediri Djayati yakin terharu bahagia. Suatu hari nanti ingin nonton langsung Persik main di Stadion Brawijaya," kutip @alwis_susan.

Tak bisa dimungkiri, kebangkitan Persik musim ini juga berkat masuknya Arthur Irawan baik sebagai pemain maupun investor lewat perusahaan miliknya, PT Astar Asia Global, dengan membeli saham Persik di PT Kediri Djajati Perkasa.

"Buat bos Arthur Irawan. Terimakasih telah membantu keuangan tim kebanggaan warga Kediri dan sekitarnya. Semoga musim depan bisa lebih baik lagi," sebut @buntoro.waduk.

Namun tak sedikit netizen yang menyarankan agar manajemen segera bergerak menyiapkan skuad untuk Liga 1 mendatang. Mereka menanggapi komentar Gading Marten yang saat ini menjabat Presiden Klub. "@gadiiing yok ndang sat set koyok PSIS (ayo segera bergerak seperti PSIS)," pinta akun @maolana_iqwany.

PSIS seperti diketahui telah mengumumkan bergabungnya dua bintang Liga 1 yaitu Taisei Marukawa (Persebaya) dan Carlos Fortes (Arema FC). Tampaknya publik Kediri ingin Persik juga segera bergerak seperti PSIS.

3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi Persik Saat Ini?

Berita Terkait