Sering Duduk di Bangku Cadangan Ansan Greeners FC, Asnawi Mangkualam Dapat Petuah dari Shin Tae-yong

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 02 Apr 2022, 16:15 WIB
Pada laga terakhir K-League 2 2022 melawan Seoul E-Land, Asnawi Mangkualam sama sekali tak bermain untuk Asnan Greeners FC. (Instagram/@asnawi_bhr)

Bola.com, Ansan - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberi petuah kepada Asnawi Mangkualam yang mengalami masa-masa sulit pada awal musim ini di Ansan Greeners FC. Shin Tae-yong berharap, Asnawi tak patah semangat.

Pada musim ini, Asnawi Mangkualam lebih sering duduk di bangku cadangan Ansan Greeners FC. Pemain Timnas Indonesia itu baru tampil selama 131 menit dari lima pertandingan di semua ajang.

Advertisement

Shin Tae-yong memahami kegundahan yang dirasakan Asnawi. Namun, dia tetap memberikan dukungan kepada anak asuhnya di Timnas Indonesia itu.

"Ini menjadi waktu untuk lebih mengenal dirimu. Jangan berkecil hati, lakukanlah penguatan tubuh," kata Shin Tae-yong seperti dikutip dari YouTube Ansan Greeners FC.

Asnawi Mangkualam lebih sering duduk dibangku cadangan dan jadi pemain pengganti karena permainannya belum sesuai keinginan pelatih Ansan Greeners FC. Namun, perjalanan musim ini masih panjang dan Asnawi punya banyak waktu untuk meningkatkan penampilannya.

"Saya akan selalu menjadi orang yang memberikan dukungan padamu," tegas Shin Tae-yong.

2 dari 3 halaman

Tak Khawatir

Asnawi Mangkualam menjalani debutnya di Korea Selatan bersama Ansan Greeners. (Doc: K League).

Shin Tae-yong juga tak khawatir dengan situasi yang dialami Asnawi Mangkualam. Menurut Shin Tae-yong, pelatih Cho Min-kook bakal sering memainkan Asnawi pada pertandingan selanjutnya.

"Ini pertama kalinya saya melihat pelatih Cho setelah menjabat di Ansan. Saya pikir pelatih Cho bakal lebih fleksibel untuk memainkan Ansawi pada pertandingan selanjutnya," ucap Shin Tae-yong.

Asnan Greeners FC saat ini berada di dasar klasemen sementara K-League 2 2022. Asnawi Mangkualam dkk. mengoleksi empat poin hasil tujuh kali bermain.

3 dari 3 halaman

Inginkan Asnawi

Thailand langsung mengancam di awal laga. Bordin Phala melakukan penetrasi ke pertahanan Indonesia dan dijatuhkan Asnawi Mangkualam di dalam kotak penalti. Wasit menilai insiden tersebut bukan sebuah pelanggaran. (AFP/Roslan Rahman)

Shin Tae-yong juga sengaja menyaksikan laga Ansan Greeners FC melawan Jeonnam Dragons, Sabtu (26/3/2022). Dia ingin melihat permainan anaknya, Shin Jae-hyuk, dan Asnawi Mangkualam sekaliah bertemu pelatih Cho Min-kook.

Pada pertemuan yang digelar di Gwangyang Football Stadium, Shin Tae-yong membahas banyak hal dengan pelatih Cho Min-kook. Contohnya adalah perkembangan penampilan dan masa depan Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners FC.

Selain itu, Shin Tae-yong juga sedang berusaha meyakinkan pelatih Cho Min-kook agar memberi izin kepada Asnawi Mangkualam membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021.

"Saya datang ke Stadion Jeonnam untuk bertemu dengan pelatih Cho. Agar asnawi dapat dipanggil ke SEA Games sekalian menonton anak saya yang kedua debut pada tahun ini," kata Shin Tae-yong.

Kehadiran Asnawi Mangkualam tentu sangat dibutuhkan Shin Tae-yong pada SEA Games nanti. Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-23 mendapatkan target berat yakni meraih medali emas.

Berita Terkait