Bola.com, Manchester - Atletico Madrid menghadapi lawan berat di babak perempat final Liga Champions 2021/2022, yaitu Man City. Namun, Diego Simeone yakin timnya masih punya peluang untuk menyingkirkan tim asal Inggris tersebut.
Atletico Madrid melakoni laga pertamanya menghadapi Man City pada Rabu (6/4/2022) dinihari WIB. Pertemuan yang menarik juga karena tentu Los Colchoneros menjadi tim yang tidak diunggulkan dibanding dengan Manchester City.
Meski memiliki skuad pemain yang tidak lebih baik dari The Citizens, Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, masih memiliki keyakinan untuk bisa menyingkirkan tim Premier League itu. Hal itu berdasarkan apa yang terjadi pada musim lalu di Liga Champions.
"Man City dan Bayern Munchen jelas punya skuad yang bagus. Keduanya punya peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. Tapi, musim lalu, juaranya adalah Chelsea. Tidak ada yang menyangka hal itu akan terjadi," ujar Simeone dalam konferensi pers yang digelar jelang laga pada Senin (4/4/20220).
Atletico Madrid punya keyakinan yang kuat terlebih setelah mereka berhasil menyingkirkan tim sekota dengan Man City, Manchester United, di Liga Champions. Pasukan Diego Simeone menyingkirkan The Red Devils dengan agregat 2-1 pada babak 16 besar.
Atletico bermain imbang 1-1 pada leg 1 yang digelar di Madrid, Spanyol. Kemudian pada pertemuan kedua, Atletico Madrid menang 1-0 di Old Trafford.
Apakah Man City akan menjadi korban selanjutnya dari Atletico Madrid? Apakah pasukan Diego Simeone bisa mematahkan taktik dan strategi dari Pep Guardiola? Mari kita menyaksikan laga seru perempat final Liga Champions nanti dinihari di Vidio.