Liga Inggris: Banyak Target Transfer yang Mahal, Kalvin Phillips Paling Realistis untuk MU

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 08 Apr 2022, 20:00 WIB
Kalvin Phillips. Gelandang Inggris berusia 25 tahun ini akan menjalani musim ke-8 nya bersama Leeds United musim ini. Berkat aksi gemilangnya di Euro 2020 lalu, harganya naik dari 30 juta euro menjadi 40 juta euro. Liverpool dikabarkan tertarik mendatangkannya. (Foto: AFP/Pool/Carl Recine)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) hendak memperbaiki lini tengahnya pada bursa transfer musim panas nanti demi mengincar peluang menjadi kandidat serius juara Premier League musim depan. Namun, sejumlah pemain incaran MU memiliki banderol harga yang tinggi.

Meski belakangan performa Fred membuat lini tengah MU sedikit mengalami peningkatan, tidak bisa dimungkiri bahwa kualitas lini tengah MU saat ini belum bisa memenuhi standar yang mereka inginkan.

Advertisement

MU harus merekrut gelandang baru setelah gagal melakukannya pada musim panas 2021. Pasalnya pada musim lalu mereka sudah mempertebal lini belakang dan serang dengan mendatangkan Raphael Varane, Cristiano Ronaldo, dan Jadon Sancho.

Permasalahan di lini tengah masih ada, dan itu yang coba diperbaiki MU dengan membeli gelandang berkualitas ketika bursa transfer musim panas nanti dibuka.

 

2 dari 4 halaman

Rice dan Bellingham Kemahalan

Declan Rice merupakan salah satu gelandang terbaik di Liga Inggris. Sayangnya, Ia hanya mendapatkan gaji 62.000 pounds atau 1,2 miliar rupiah per pekan. Hal tersebut tak berbanding lurus dengan penampilan impresifnya di West Ham United maupun Timnas Inggris. (Foto: AFP/Pool/Justin Setterfield)

Manchester United (MU) telah dikaitkan dengan sejumlah nama. Namun, yang paling santer didengar belakangan ini adalah Declan Rice dari West Ham United dan Jude Bellingham dari Borussia Dortmund.

Namun, kedua pemain tersebut tidak akan pernah bisa direkrut oleh MU dengan harga yang murah.

West Ham, melalui pelatihnya, David Moyes, berulang kali mengatakan kalau harga Declan Rice di atas 100 juta pound. Sementara untuk Bellingham, Dortmund tidak akan membiarkan sang gelandang pergi dengan harga murah.

Dortmund berhasil meraup uang sebesar 73 juta pound dari transfer Jadon Sanco ke MU dan merasa tidak puas. Jadi sudah jelas, mereka akan berusaha lebih keras untuk menahan Bellingham.

MU dikenal sebagai klub yang selalu memiliki uang untuk pembelian pemain. Tapi, permasalahannya pada musim depan mereka terancam absen dari Liga Champions dan itu bisa memengaruhi kondisi finansial.

 

 

3 dari 4 halaman

Kalvin Phillips Paling Realistis

Ilustrasi - Kalvin Phillips (Bola.com/Adreanus Titus)

Declan Rice dan Jude Bellingham menjadi opsi yang tidak realistis bagi MU. Manchester Evening News menyebutkan opsi yang lebih realistis adalah pemain Leeds United, Kalvin Phillips.

Ralf Rangnick, manajer MU yang nantinya bakal bekerja sebagai konsultan di Old Trafford, mendukung perekrutan Phillips. The Sun menyebutkan kalau Phillips menjadi preferensi dari pelatih asal Jerman itu, pemain muda yang ingin pindah demi karier.

Selain itu, gelandang berusia 26 tahun itu juga mampu memainkan peran sebagai penyaring serangan lawan untuk mempermudah kinerja lini belakang. Sesuatu yang diyakini sulit dilakukan oleh Rice dan Bellingham.

Pada Januari lalu, Aston Villa sempat dikabarkan ingin merekrut Phillips dengan harga 60 juta pound dan gagal. Jadi The Red Devils harus mempersiapkan dana lebih besar dari itu jika ingin mendatangkan Phillips ke Old Trafford.

Sumber: Manchester Evening News, The Sun

Disadur dari: Bola.net (Yaumil Azis, published 8/4/2022)

4 dari 4 halaman

Posisi MU di Premier League Saat Ini

Berita Terkait