The Blues terlalu digdaya untuk The Saints. Pasalnya, pada babak pertama saja, pasukan Thomas Tuchel berhasil unggul empat angka. (AP/Frank Augstein)
Marcos Alonso (kiri) menjadi nama pertama yang tercatat di papan skor sebagai pencetak gol. Bek asal Spanyol tersebut berhasil menyarangkan bola ke gawang yang dikawal oleh Forster melalui tendangan mendatar kaki kirinya. (AFP/Adrian Dennis)
Delapan menit berselang, giliran Mason Mount (kanan) yang berhasil menggandakan keunggulan lewat tendangan kerasnya dari luar kotak penalti. (AP/Frank Augstein)
Gol ketiga Chelsea lahir dari kaki Timo Werner. Lewat pergerakannya, Werner berhasil melewati Forster sebelum melesatkan bola ke gawang Southampton. (AP/Frank Augstein)
Werner (kiri) kembali berkontribusi atas gol keempat Chelsea. Ia berhasil melepaskan tembakan namun berhasil dipatahkan Forster. Bola muntahannya kemudian jatuh ke kaki Kai Havertz dan tanpa kesulitan gelandang Jerman tersebut membobol gawang Southampton. (AP/Frank Augstein)
Dominasi Chelsea berlanjut di babak kedua. Timo Werner berhasil melesatkan gol keduanya saat laga baru berjalan lima menit yang membuat Chelsea unggul 5-0. (AP/Frank Augstein)
Pesta gol Chelsea kemudian ditutup oleh Mason Mount pada menit ke-55. Ia berhasil memanfaatkan bola rebound yang dilesatkan oleh Christian Pulisic. (AFP/Adrian Dennis)
Kemenangan setengah lusin atas Southampton ini membuat Chelsea semakin kokoh di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris dengan torehan 62 poin dari 30 laga. (AP/Frank Augstein)