Bola.com, Sidoarjo - Deltras FC menghadapi kompetisi Liga 2 2022 dengan sangat serius. Setelah memperkenalkan Ibnu Grahan sebagai pelatih kepala, mereka berencana memperkenalkan beberapa pemain barunya pada awal pekan depan.
Satu di antara nama yang santer diberitakan bakal merapat adalah Rendi Irwan. Mantan kapten Persebaya Surabaya itu disebut-sebut telah mencapai kesepakatan lisan dengan klub berjuluk The Lobster tersebut.
"Dia putra asli Sidoarjo, kami sudah mengajaknya komunikasi. Mudah-mudahan dia tertarik ke Deltras. Saya sudah berkomunikasi langsung dengannya," ungkap Ibnu.
Tak hanya pemain berusia 34 tahun itu saja yang tengah diburu. Deltras juga mengakui bila mereka berminat dengan eks Persebaya lainnya terutama pemain yang berasal dari Jawa Timur.
Dari daftar pemain yang dilepas, ada dua nama yang masuk dalam kriteria yang disebutkan yakni Mokhamad Syaifudin dan Samsul Arif Munip. Keduanya juga belum mendapatkan klub baru setelah dilepas Persebaya.
"Pasti sudah ada komunikasi dengan mantan-mantan pemain Persebaya Surabaya. Apa lagi putra daerah yang masih bisa bermain dan merupakan pemain bintang. Nanti kualitasnya bisa ditularkan ke pemain yang lebih junior, Tetapi soal pemain lainnya, nanti kami komunikasikan lagi," jelasnya.
Dekati Chrystna Bhagascara?
Tak hanya para bintang dari klub-klub Liga 1, Deltras FC juga bakal memburu para pemain bintang dari kompetisi Liga 2 musim lalu. Salah satu yang masuk dalam radar yakni pemain Persekat Tegal, Chrystna Bhagascara.
Pemain asal Sidoarjo tersebut menjalani masa peminjaman yang sukses bersama Persis Solo musim lalu. Tak hanya sukses membawa promosi, ia ikut membantu menasbihkan Persis sebagai jawara Liga 2 2021.
“Yang pasti ada pemain lama yang bertahan. Tetapi karena kami berkompetisi di Liga 2, pasti kami lihat talenta-talenta yang ada di Sidoarjo dan Jawa Timur. Pasti kita invetaris terlebih dahulu (nama-nama pemainnya)," imbuhnya.
Datangkan Pemain Dulu, Baru Bicara Target
Selain itu, mantan pelatih Bhayangkara FC tersebut tak mau gegabah mengumbar target untuk musim depan. Baginya, aktivitas transfer bakal menentukan sejauh mana Deltras FC bisa bersaing musim depan.
Secara tersirat, Ibnu menyebut bila para pemain yang tengah didekati bukanlah pemain ecek-ecek. Untuk itu dia tak mau gegabah berbicara dengan media yang membuat pemain buruannya ditikung klub lain.
"Kami harus hati-hati dalam memilih pemain. Selain gampang-gampang susah, saingannya juga sama, jadi harus cermat rekrut pemain. Saat ini sudah ada pemain yang kita tawari dan tengah melakukan pendekatan intim," ujar Ibnu.
"Semua pelatih pasti punya target, tetapi kami mengutamakan mengambil pemain. Kami harus bidik mereka sampai deal. Nanti kalau sudah tahu siapa saja yang datang, baru bisa bicara target," tandasnya.