VIDEO: Highlights Liga Italia, AC Milan Kalahkan Genoa dengan Skor 2-0

oleh Yusuf Satria diperbarui 16 Apr 2022, 12:50 WIB

Bola.com, Jakarta AC Milan merebut tiga poin usai kemenangan atas Genoa dengan skor 2-0 dalam duel pekan ke-33 Liga Italia 2021/22 di San Siro, Sabtu (16/4/2022).

Pada babak pertama, AC Milan langsung mengambil inisiatif serangan. Pasukan Stefano Pioli coba mengatur tempo di 10 menit pertama, Genoa masih mengejar bola. Menit ke-11, Milan mencetak gol pertama. Umpan Kalulu dari sayap kanan ke tiang jauh disambut Leao dengan sepakan voli ke sudut kanan gawang. Gol! Milan 1-0 Genoa.

Advertisement

Gol ini membuat Milan kian percaya diri. Hingga menit ke-20, Milan tampak memanfaatkan kedua sisi sayap untuk membangun serangan, Genoa dipaksa bertahan. Genoa masih menunggu kesempatan serangan balik, tapi permainan mulai terkunci. Serangan-serangan Milan tidak berbahaya. Bola sering terhenti di tengah.

Saelemaekers membuang peluang apik di menit ke-35. Menerima umpan Kessie, sepakan winger Belgia itu masih melambung. 10 menit akhir babak pertama berjalan monoton tanpa peluang matang. Milan menyia-nyiakan penguasaan bola. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Tempo pertandingan mulai menurun pada babak kedua. Permainan terkunci di lini tengah. Hingga menit ke-60, kedua tim bergantian mendapatkan setengah peluang, tidak benar-benar berbahaya.

Menit ke-87, AC Milan akhirnya menemukan gol pemungkas. Serangan balik cepat, kemelut di depan gawang, Messias harus dua kali menembak untuk menjebol gawang Sirigu. Gol! Milan 2-0 Genoa. Tambahan waktu empat menit, tidak ada gol tambahan di sisa laga. Wasit meniup peluit panjang. Skor 2-0 untuk kemenangan Milan.

Berita Terkait