Bola.com, Jakarta - Juventus harus puas bermain imbang 1-1 kontra Bologna pada laga pekan ke-33 Serie A, Minggu (16/4/2022) malam WIB. Padahal dalam duel tersebut, Bologna tampil dengan sembilan pemain.
Menjamu Bologna di Allianz Stadium, I Bianconeri mendapat perlawanan sengit sejak menit awal. Juventus tertinggal lebih dulu ketika pertandingan berjalan 52 menit, setelah bola hasil Marko Arnautovic berhasil mengelabui kiper Wojciech Szczesny.
Tak ingin dipermalukan dihadapan pendukung sendiri, Juve meningkatkan intensitas serangan. Akan tetapi, upaya Juventus membobol gawang Bologna selalu kandas di kaki pemain belakang.
Pada menit ke-84, Adama Soumaoro diganjar kartu merah menyusul pelanggaran kepada Alvaro Morata. Berdasarkan tayangan ulang melalui VAR, Soumaoro menjegal Morata yang dianggap berpeluang mencetak gol.
Keputusan wasit langsung diprotes Gary Medel. Dianggap melakukan protes berlebihan, Medel langsung diganjar kartu kuning dan beberapa detik kemudian kartu kuning kedua. Alhasil, Bologna bermain dengan sembilan pemain sejak menit ke-84.
Unggul jumlah pemain, Juventus baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-90+5. Umpan sepak pojok Alvaro Morata mampu dituntaskan Dusan Vlahovic menjadi gol dengan sundulan. Sampai laga usai, skor 1-1 tetap bertahan.
Hasil imbang tersebut membuat Juventus tetap berada di urutan keempat klasemen sementara Serie A dengan nilai 63. Mereka tertinggal delapan poin dari AC Milan yang berada di posisi teratas, sedangkan Bologna di urutan ke-13 dengan koleksi 38 poin.
Hasil pertandingan:
Sabtu, 16 April 2022:
Spezia 1 - 3 Inter Milan
- Gol: Giulio Maggiore 88'; Marcelo Brozovic 31', Lautaro Martinez 73', Alexis Sanchez 90+3'
AC Milan 2 - 0 Genoa
- Gol: Rafael Leao 11', Junior Messias 87'
Cagliari 1 - 0 Sassuolo
- Gol: Alessandro Deiola 42'
Sampdoria 1 - 2 Salernitana
- Gol: Francesco Caputo 32'; Federico Fazio 4', Ederson 6'
Udinese 4 - 1 Empoli
- Gol: Adrian Ismajli 6' (OG), Gerard Deulofeu 52', Ignacio Pussetto 79', Lazar Samardzic 87'; Andrea Pinamonti 70'
Fiorentina 1 - 0 Venezia
- Gol: Lucas Torreira 30'
Juventus 1 - 1 Bologna
- Gol: Dusan Vlahovic 90+5'; Marko Arnautovic 52'
Minggu, 17 April 2022:
Lazio 1 - 1 Torino
Baca Juga
- Gol: Ciro Immobile 90+2'; Pietro Pellegri 56'