PSSI Dekati Tokyo Verdy perihal Kemungkinan Pratama Arhan Bela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 19 Apr 2022, 15:00 WIB
Timnas Indonesia meraih kemenangan telak 4-1 atas Timor Leste usai tertinggal 0-1 terlebih dahulu dalam pertemuan pertama laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Kamis (27/1/2022). (Bola.com/Maheswara Putra)

Bola.com, Jakarta - PSSI memastikan Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Asnawi Mangkualam dapat membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021. Lantas, bagaimana dengan Pratama Arhan?

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, memanggil enam pemain yang bermain di luar negeri untuk pemusatan latihan sebagai persiapan SEA Games 2021.

Advertisement

Selain Egy, Witan, Asnawi, dan Arhan, Shin Tae-yong juga menyertakan Elkan Baggott dan Saddil Ramdani.

Baggott dan Saddil kemungkinan tidak dapat membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021. Sebab, keduanya tidak diizinkan oleh klub masing-masing karena SEA Games 2021 bukan agenda FIFA.

Pratama Arhan juga terancam gagal beraksi di SEA Games 2021. Bek berusia 20 tahun itu baru bergabung dengan klub Jepang, Tokyo Verdy dan masih berjuang untuk menjalani debut.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan pihaknya terus mendekati Tokyo Verdy terkait kemungkinan Arhan bermain di SEA Games 2021 bersama Timnas Indonesia U-23.

"Kami masih berkomunikasi dengan klubnya. PSSI memahami bahwa ini menjadi periode awal Arhan di klubnya, SEA Games 2021 juga tidak masuk kalender FIFA," ujar Yunus Nusi ketika dihubungi wartawan.

"Kami masih belum bisa memastikan apakah Pratama Arhan bisa bermain untuk Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 atau tidak," jelas Yunus Nusi.

2 dari 4 halaman

Egy, Witan, dan Asnawi Aman

Keceriaan Asnawi Mangkualam bersama Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman usai memastikan lolos ke final. Ya, final keenam di Piala AFF seperti yang diisyaratkan lewat jari-jarinya, yang semoga berbuah gelar juara untuk yang pertama kali. (AP/Suhaimi Abdullah)

Timnas Indonesia U-23 masih menggelar pemusatan latihan di Korea Selatan hingga akhir April 2022. Kegiatan itu bertujuan untuk mematangkan persiapan demi SEA Games 2021.

Yunus Nusi mengungkapkan bahwa Egy dan Witan dipersilakan bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 oleh klub Slovakia, FK Senica.

Sementara itu, Asnawi diizinkan merapat ke Timnas Indonesia U-23 oleh tim Korea Selatan, Ansan Greeners.

"Untuk Egy, Witan dan Asnawi, ketiganya dilepas timnya ke Timnas Indonesia U-23. Apakah keduanya bisa bergabung dalam pemusatan latihan di Korea Selatan? Kami masih berkomunikasi dengan pemain tersebut," papar Yunus Nusi.

3 dari 4 halaman

Saddil Ramdani Tidak Diizinkan

Gelandang Indonesia, Saddil Ramdani, berusaha melewati pemain Uni Emirat Arab (UEA) pada laga AFC di SUGBK, Jakarta, Rabu (24/10/2018). Indonesia menang 1-0 atas UEA. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Timnas Indonesia U-23 kemungkinan sudah tidak bisa mengharapkan Saddil Ramdani dan Elkan Baggott. Keduanya tidak diizinkan klubnya masing-masing untuk bermain di SEA Games 2021.

SEA Games 2021 tidak masuk kalender FIFA. Oleh sebab itu, Sabah FC merasa keberatan melepas Saddil Ramdani ke Timnas Indonesia U-23.

SEA Games 2021 akan digelar pada 12-23 Mei 2022, dengan cabang olahraga (cabor) sepak bola putra bergulir pada 6-22 Mei 2022. Sementara itu, periode kalender FIFA terdekat adalah 30 Mei-14 Juni 2022.

"Berarti, SEA Games 2021 diadakan di luar kalender FIFA. Sabah FC telah setuju untuk melepaskan Saddil Ramdani ke Timnas Indonesia selama kalender FIFA pada 30 Mei-14 Juni 2022. Jadi, mengapa ada kebingungan dan kritik?" bunyi pernyataan Sabah FC.

"Ini adalah masalah yang telah dibahas panjang lebar antara klub dan Saddil, di mana pemain memahami alasan klub untuk tidak melepasnya di luar kalender FIFA. Sebagai catatan, Saddil adalah pemain kunci dan tidak ada tim di dunia mana pun yang akan melepas pemain berkualitas di luar kalendar FIFA," ujar Sabah FC.

4 dari 4 halaman

Elkan Baggott Dilarang

Bek Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Elkan Baggott. (PSSI).

Mantan asisten Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United yang sekarang menjadi manajer Ipswich Town, Kieran McKenna, melarang Elkan Baggott bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2021.

"Baggott sudah terlibat dengan tim pada beberapa waktu belakangan," ujar McKenna dinukil dari media Inggris, East Anglian Daily Times.

"Dia juga telah berlatih dengan kami untuk waktu yang lama. Jadi, penting bagi kami untuk membuatnya tersedia hingga akhir musim," jelasnya.

Baggott baru saja menjalani debutnya di tim senior Ipswich Town ketika kalah 0-1 dari Rotherham United pada Sabtu (16/4/2022). Bek berusia 19 tahun itu menjadi pemain Indonesia pertama yang bermain di kompetisi profesional Liga Inggris.

Berita Terkait