Liga Inggris: Reaksi Tuchel Soal Adu Mulut antara Cesar Azpilicueta dengan Fans Chelsea

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 21 Apr 2022, 19:20 WIB
Cesar Azpilicueta. Bek kanan Spanyol berusia 32 tahun ini telah 10 musim memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Marseille pada awal musim 2012/2013. Total telah tampil 455 kali di semua ajang dengan torehan 14 gol dan 56 assist. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, Jakarta - Thomas Tuchel mengaku berempati kepada suporter Chelsea yang terlibat adu mulut dengan Casar Azpilicueta setelah timnya kalah 2-4 dari Arsenal di Stamford Bridge.

Kekecewaan fans memuncak setelah kekalahan kandang ketiga berturut-turut Chelsea di semua kompetisi. Ini adalah kali pertama The Blues takluk di markas sendiri, Stamford Bridge, sejak 1993.

Advertisement

Emosi pun tak mampu dibendung Cesar Azpilicueta. Ia terlihat menghampiri seorang suporter usai pertandingan dan terlibat argumentasi dengannya.

Cesar Azpilicueta sebenarnya berhasil mencetak gol. Namun, pelanggaran yang dilakukannya di kotak penalti Chelsea memasuki menit akhir pertandingan bak membuyarkan segalanya.

Hingga berita ini turun belum dapat dikonfirmasi apa yang Cesar Azpilicueta dan fans Chelsea itu perdebatkan. Namun Thomas Tuchel bisa memahami kekecewaan suporter tersebut.

 

2 dari 3 halaman

Paham

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel. (AP)

"Saya bukan bagian dari itu, saya melihatnya, tetapi, sejujurnya, saya juga bisa memahami penggemar," kata Tuchel.

Chelsea, yang tetap berada di urutan ketiga, telah kebobolan 11 gol dalam tiga pertandingan kandang terakhir mereka. Mereka tak mampu mengatasi Arsenal, yang menghidupkan tantangan empat besar mereka berkat dua gol Eddie Nketiah, tendangan bagus dari Emile Smith Rowe dan penalti Bukayo Saka.

Arsenal telah kehilangan tiga pertandingan sebelumnya tetapi kemenangan atas Chelsea membuat mereka menyamakan poin dengan Tottenham dengan enam pertandingan tersisa.

"Saya berkata kepada para pemain, jika Anda ingin bermain di Liga Champions, Anda harus pergi ke stadion-stadion ini dan mengalahkan tim-tim top," kata Mikel Arteta.

"Jadi mereka telah melakukannya dan saya sangat bangga dengan mereka, tetapi saya lebih bangga dengan bagaimana kami bereaksi sebagai sebuah grup dalam beberapa minggu terakhir. Itu memberi saya lebih banyak energi untuk berada di sini."

Sumber: Sky Sports

3 dari 3 halaman

Posisi Chelsea Saat Ini

Berita Terkait