Hasil Pertandingan Liga Champions: Bungkam Villarreal, Satu Kaki Liverpool Sudah di Final

oleh Rizki Hidayat diperbarui 28 Apr 2022, 04:17 WIB
Liverpool meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal pada laga leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (28/4/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Bola.com, Liverpool - Liverpool meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal pada laga leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (28/4/2022) dini hari WIB. Berkat hasil itu, The Reds berpeluang besar lolos ke final.

Pada leg kedua semifinal di markas Villarreal, Estadio de la Ceramica, 4 Mei mendatang, The Reds hanya butuh hasil imbang untuk merengkuh tiket ke partai puncak Liga Champions musim ini.

Advertisement

Tampil di kandang sendiri, Liverpool langsung bermain agresif sejak menit awal. Peluang pun didapat tuan rumah lewat sundulan Mohamed Salah. Namun, belum membuahkan hasil.

Setelah itu, giliran Sadio Mane yang memperoleh dua peluang beruntun untuk membuka keunggulan The Reds. Namun, Mane masih gagal mencetak gol.

Rapatnya barisan pertahanan Villarreal membuat para pemain Liverpool kesulitan untuk menembusnya. The Reds pun dibuat cukup frustrasi akan situasi tersebut.

Peluang terbaik Liverpool pada babak pertama didapat Thiago Alcantara menit ke-42. Sayangnya, bola hasil tembakan keras Thiago dari jarak jauh masih menerpa tiang gawang. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

 

2 dari 3 halaman

Babak Kedua:

Liverpool meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal pada laga leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (28/4/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Kembali dari kamar ganti, Liverpool meneruskan dominasi permainan. Tetapi, gol Fabinho dianulir karena sebelumnya Virgil van Dijk sudah lebih dahulu offside.

Liverpool akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-53. Sebuah crossing Jordan Henderson sedikit berbelok setelah mengenai kaki Pervis Estupinan, dan membuat Geronimo Rulli mati langkah. Bola pun ke gawang Villarreal.

Gol tersebut seakan menyengat semangat juang pemain Liverpool. Hanya dua menit berselang, Mane menggandakan keunggulan The Reds setelah meneruskan assist brilian Salah.

Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa pertandingan. Skor 2-0 untuk kemenangan Liverpool menjadi hasil akhir laga ini.

 

3 dari 3 halaman

Susunan pemain:

Liga Champions - Ilustrasi Duel Pemain - Liverpool Vs Villarreal (Bola.com/Adreanus Titus)

Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold (Divock Origi 81'), Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Jordan Henderson (Naby Keita 72'), Fabinho, Thiago; Mohamed Salah, Sadio Mane (Diogo Jota 73'), Luis Diaz (Joe Gomez 81').

Pelatih: Jurgen Klopp (Jerman)

Villarreal: Geronimo Rulli; Juan Foyth, Raul Albiol, Pau Torres, Pervis Estupinan (Manu Trigueros 72'); Samuel Chukwueze (Boulaye Dia 72'), Dani Parejo (Serge Aurier 72'), Etienne Capoue, Francis Coquelin (Alfonso Pedraza 57'); Giovani Lo Celso, Arnaut Danjuma (Paco Alcacer 86').

Pelatih: Unai Emery (Spanyol)

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga/Published: 28/04/2022)

Berita Terkait