Hasil dan Klasemen Liga Italia: Dipecundangi Bologna, Inter Milan Gagal Kudeta AC Milan

oleh Rizki Hidayat diperbarui 28 Apr 2022, 05:01 WIB
Inter Milan menelan kekalahan 1-2 dari Bologna pada laga tunda pekan ke-20 Serie A di Stadio Renato Dall'Ara, Kamis (28/4/2022) dini hari WIB. (Massimo Paolone/LaPresse via AP)

Bola.com, Bologna - Inter Milan menelan kekalahan 1-2 dari Bologna pada laga tunda pekan ke-20 Serie A, Kamis (28/4/2022) dini hari WIB. Hasil minor tersebut membuat Inter gagal menggusur Milan dari puncak klasemen.

Menjalani duel di Stadio Renato Dall'Ara, I Nerazzurri langsung tancap gas. Inter Milan berhasil unggul lebih dulu berkat gol jarak jauh Ivan Perisic pada menit ketiga.

Advertisement

Berhasil memimpin, Inter semakin gencar melancarkan serangan ke pertahanan Bologna. Akan tetapi, justru tim tuan rumah yang mampu menyamakan kedudukan lewat aksi Marko Arnautovic pada menit ke-28.

Umpan lambung Musa Barrow berhasil dikonversikan Arnautovic menjadi gol dengan sundulan.

Masuk menit ke-81, Bologna berhasil menggandakan keunggulan. Memanfaatkan kesalahan kiper Inter, Ionut Radu, dalam menyapu bola, Nicola Sansone berhasil menceploskan si kulit bundar ke gawang yang sudah kosong dengan tembakan.

Sampai pertandingan berakhir, Inter Milan keok dari Bologna. Bagi Inter, ini adalah hasil minor perdana di Serie A, setelah dalam sembilan laga sebelumnya meraih lima kemenangan dan empat imbang.

Selain itu, I Nerazzurri juga gagal naik ke puncak klasemen sementara Serie A. Inter Milan masih menghuni urutan kedua dengan nilai 72, tertinggal dua poin dari AC Milan yang tetap menempati posisi teratas.

 

2 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan:

Serie A - Ilustrasi Piala Serie A. (Bola.com/Adreanus Titus)

Rabu, 27 April 2022:

Fiorentina 0 - 4 Udinese

  • Gol: Pablo Mari 12', Gerard Deulofeu 36', Walace 90+1', Iyenoma Destiny Udogie 90+5'

Kamis, 28 April 2022:

Atalanta 4 - 4 Torino

  • Gol: Luis Muriel 17', 84', Marten de Roon 23', Mario Pasalic 78'; Antonio Sanabria 4', Sasa Lukic 36', 63', Remo Freuler 67' (OG)

Bologna 2 - 1 Inter Milan

  • Gol: Marko Arnautovic 28', Nicola Sansone 81'; Ivan Perisic 3'
3 dari 3 halaman

Yuk Tengok Posisi AC Milan dan Inter Milan:

Berita Terkait