Thomas Tuchel: Chelsea Harusnya Bisa Bungkam MU di Old Trafford

oleh Rizki Hidayat diperbarui 29 Apr 2022, 14:30 WIB
Penyerang Manchester United Anthony Elanga berebut bola dengan bek Chelsea Antonio Rudiger  pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022 di Old Trafford, Manchester, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB. Laga Manchester United vs Chelsea berakhir tanpa pemenang. Kedua tim berakhir sama kuat 1-1. (AP Photo/Dave Thompson)

Bola.com, Manchester - Chelsea harus puas bermain imbang kontra Manchester United pada laga pekan ke-37 Premier League, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB. Manajer The Blues, Thomas Tuchel, menyebut timnya seharusnya bisa menang atas MU.

Bertandang ke markas Tim Setan Merah di Old Trafford, Chelsea tampil menekan sejak menit awal. The Blues mencatatkan 64,8 persen penguasaan bola, berbanding 35,2 persen milik Manchester United.

Advertisement

Chelsea juga melepaskan 21 tembakan yang enam di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, MU hanya memperoleh tiga peluang bagus dari enam kesempatan.

Meski bermain dominan, Tim London Biru gagal meraih kemenangan dan harus puas meraih hasil imbang 1-1. Chelsea berhasil unggul lebih dulu lewat aksi Marcos Alonso pada menit ke-60, tetapi Manchester United sukses menyamakan skor berkat gol Cristiano Ronaldo menit ke-62.

Tambahan satu angka tersebut membuat Chelsea masih tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League dengan nilai 66. The Blues unggul 10 poin atas Manchester United yang menghuni posisi keenam.

 

2 dari 3 halaman

Harusnya Menang

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel. (AP Photo/Matt Dunham)

Thomas Tuchel menyayangkan hasil imbang Chelsea versus Manchester United. Menurut manajer asal Jerman tersebut, The Blues seharusnya bisa memetik kemenangan.

"Kami seharusnya bisa meraih tiga poin pada malam ini (Jumat dini hari WIB). Dengan dan tanpa bola, saya senang dengan cara kami bermain," kata Tuchel kepada BBC Sport.

"Kami sangat berani saat tidak memegang bola dan performa tim luar biasa, tapi kami kekurangan sedikit determinasi dan mungkin sedikit keberuntungan saat berada di dalam kotak penalti," lanjutnya.

Sumber: BBC Sports

3 dari 3 halaman

Yuk Tengok Posisi Chelsea dan Manchester United:

Berita Terkait