Real Madrid Pesta Juara Liga Spanyol Dulu, Fokus Hadapi Man City Kemudian

oleh Rizki Hidayat diperbarui 01 Mei 2022, 06:45 WIB
Bek Real Madrid, Marcelo (kiri) dan Karim Benzema mengangkat trofi untuk merayakan gelar La Liga Spanyol usai pertandingan melawan Espanyol di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Sabtu (30/4/2022). (AP Photo/Bernat Armangue)

Bola.com, Madrid - Kapten Real Madrid, Marcelo, menyebut timnya saat ini fokus merayakan titel juara La Liga musim ini. Selepas itu, El Real bakal mempersiapkan diri menjalani duel penentuan kontra Manchester City di Liga Champions.

Madrid akan melakoni leg kedua semifinal Liga Champions 2021/2022 kontra Man City. Pada pertandingan pertama, El Real kalah 3-4 dari The Citizens di Stadion Etihad, 28 April tahun lalu.

Advertisement

Jelang laga krusial itu, Real Madrid mendapatkan sebuah prestasi yang besar. Mereka berhasil menjuarai La Liga musim ini setelah membekuk Espanyol dengan skor 4-0 di Santiago Bernabeu, Sabtu (30/4/2022) malam WIB.

Marcelo menyebut bahwa timnya tidak perlu terlalu meresahkan laga melawan City nanti. Bek Timnas Brasil tersebut menilai, ini saatnya merayakan keberhasilan mereka menjuarai La Liga bersama fans.

"Saya rasa bisa merayakan keberhasilan ini bersama para fans adalah sesuatu yang luar biasa. Ini sensasi terbaik yang bisa anda rasakan sebagai pemain sepak bola," kata Marcelo yang juga berstatus kapten Real Madrid tersebut.

 

2 dari 3 halaman

Untuk Lain Hari

Bek Real Madrid, Marcelo melakukan selebrasi di atas patung dewi Cibeles usai Real Madrid meraih gelar juara La Liga Spanyol usai mengalahkan Espanyol di Madrid, Spanyol pada 30 April 2022. Real Madrid mengamankan gelar La Liga ke-35 setelah kemenangan kandang 4-0 atas Espanyol. (AFP/Oscar Del Pozo)

Marcelo tahu betul bahwa laga melawan Manchester City membutuhkan konsentrasi penuh dari timnya. Namun, dia menyebut untuk saat ini Real Madrid bisa melupakan sejenak laga tersebut dan fokus pada hari berikutnya untuk duel kontra City.

"Ini hari perayaan kemenangan kami. Kami sadar bahwa ada pertandingan penting yang menunggu kami, namun saya rasa tidak apa-apa bagi kami merayakan kemenangan ini sebelum fokus lagi di pertandingan hari Rabu nanti," ujarnya.

Setelah dari Santiago bernabeu, Real Madrid mengadakan pesta di kota Madrid. Mereka berkumpul di Cibeles untuk merayakan juara itu bersama Madridista.

Sumber: Real Madrid

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta/Published: 1/5/2022)

3 dari 3 halaman

Yuk Simak Posisi Real Madrid:

Berita Terkait