Bek Liverpool Emoh Pilih Lawan di Final Liga Champions, Man City atau Real Madrid Sama Ngerinya

oleh Aryo Atmaja diperbarui 04 Mei 2022, 14:00 WIB
Bek Liverpool Virgil van Dijk mengoper bola di depan penyerang Villarreal Gerard Moreno pada leg kedua semifinal Liga Champions di Estadio de la Ceramica atau El Madrigal, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB. Liverpool lolos ke final usai hampir kena comeback sebelum menang 3-2. (AP Photo/Alberto Saiz)

Bola.com, Jakarta - Liverpool memastikan diri lolos ke partai final Liga Champions 2021/2022, setelah menyingkirkan wakil Spanyol Villarreal dengan agregat 2-5. The Reds mengunci kemenangan 3-2 di markas Villrreal pada leg kedua semifinal, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB.

Liverpool harus berjuang ekstra untuk menundukkan Villarreal di leg kedua babak semifinal. Pertandingan di Spanyol tadi berlangsung sengit, Villarreal main sangat baik di hadapan pendukung sendiri.

Advertisement

The Reds menang 2-0 dalam duel leg pertama di Anfield pekan lalu, tapi skor itu dengan cepat diimbangi Villarreal dengan dua gol di babak pertama di El Madrigal tadi.

Liverpool sempat tertekan, sampai akhirnya bangkit mencetak tiga gol di babak kedua dan berhak ke final dengan agregat 5-2.

Kini Liverpool tinggal menunggu pemenang duel semifinal lainnya yang mempertemukan Real Madrid kontra Manchester City, Kamis (5/5/2022) dini hari WIB. Untuk sementara Man City unggul 4-3 hasil dari pertemuan pertama.

2 dari 3 halaman

Menikmati Kemenangan

Selebrasi para pemain Liverpool usai mengalahkan Villarreal pada leg kedua semifinal Liga Champions 2021/2022.

Alotnya pertandingan di markas Villarreal tadi diakui langsung oleh bek Liverpool, Virgil van Dijk. Dia mengakui Villarreal tampil cukup apik dengan motivasi ekstra. Namun demikian, Liverpool menunjukkan ketangguhan mental dan kedewasaan bermain.

"Anda harus menikmati momen-momen ini. Pekan lalu kami juga menjalani pertandingan alot lawan Newcastle, saat itu fans mereka juga terus mendukung sejak awal laga," ujar Van Dijk di UEFA.com.

"Jelas, pertandingan hari ini adalah skenario yang jauh berbeda. Bagi mereka [Villarreal], ini adalah pertandingan terbesar dalam sejarah mereka, tentu saja mereka punya motivasi ekstra," tuturnya.

3 dari 3 halaman

Sama Kuat

Virgil van Dijk dan kawan-kawan merayakan gol ke gawang Villarreal, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB.

Van Dijk lantas diminta menyebut lawan pilihannya di final nanti, antara Man City atau Madrid. Dua tim top itu akan berebut satu tiket terakhir dalam pertandingan leg kedua semifinal di Santiago Bernabeu nanti.

"Tidak ada preferensi. Tim mana pun yang akan kami hadapi pasti akan jadi mimpi buruk sebagai lawan kami. Kami sudah sangat mengenal Man City, mreka juga mengenal kami dengan sangat baik," sambung pemain asal Belanda itu.

"Kami tahu betapa intens-nya pertandingan tersebut. Real Madrid tetaplah Real Madrid. Saat ini mereka punya striker yang sedang bagus-bagusnya. Kita lihat saja bagaimana hasilnya,” tegas Virgil van Dijk.

Sumber: UEFA

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 4/5/2022)

Berita Terkait