Liga Inggris: Sebelum Brighton, Ada 4 Tim yang Lebih Dulu Bikin MU Babak Belur Musim Ini

oleh Aryo Atmaja diperbarui 08 Mei 2022, 16:30 WIB
Berhadapan dengan Manchester United, Brighton langsung tampil menekan sejak awal laga. Sementara Setan Merah kesulitan untuk mengembangkan permainan mereka. (Gareth Fuller/PA via AP)

Bola.com, Jakarta - Sulit menggambarkan kondisi yang dialami Manchester United di Liga Inggris musim 2021/2022. Tim Setan Merah begitu akrab dengan kekalahan telak.

Terbaru, Manchester United dibabat habis oleh tim semenjana Brighton. Pasukan Ralf Ragnick kalah besar dengan skor telak 0-4 di Amex Stadium, Sabtu (7/5/2022) malam WIB. 

Advertisement

Empat gol Brighton yang bersarang ke gawang David De Gea pada laga tersebut dicetak Moises Caicedo, Marc Cucurella, Pascal Gross, dan Leandro Trossard.

Bagi Manchester United, ini merupakan kekalahan kesebelas mereka sejauh ini. Selain itu, kekalahan ini juga merupakan kekalahan terbesar keenam Setan Merah sepanjang musim ini.

Hal menarik yang menghiasi kekalahan telak Manchester United musim ini adalah, ada empat tim lain yang lebih dulu memaksanya hancur lebur. Ya, sebelum Brighton, empat klub sudah lebih dulu membuat MU babak belur musim ini.

2 dari 6 halaman

Leicester City

2-4. Kekalahan telak di awal musim 2021/2022 terjadi di pekan ke-8 Liga Inggris, 16 Oktober 2021. Manchester United takluk 2-4 dari tuan rumah Leicester City berkat gol-gol dari Youri Tielemans, Caglar Soyuncu, Jamie Vardy dan Patson Daka. Dua gol MU dicetak Greenwood dan Rashford. (AFP/Paul Ellis)

Leicester City menjadi tim pertama yang memberi Manchester United kekalahan telak. The Foxes sukses mengalahkan Setan Merah dengan skor 4-2 pada laga pekan kedelapan Premier League 2021/2022.

Empat gol Leicester dalam laga yang dihelat di King Power Stadium, 16 Oktober 2021, dicetak Youri Tielemans, Caglar Soyuncu, Jamie Vardy, dan Patson Daka. Sementara, dua gol Setan Merah dicetak Mason Greenwood dan Marcus Rashford.

3 dari 6 halaman

Liverpool

Sadio Mane merupakan pemain yang cepat, cerdas, tak kenal lelah, dan memiliki insting kuat dalam mencetak gol. Sayangnya, saat bermain bersama Mohamed Salah, peranan eksploitasinya sering diabaikan. Namun, pada akhirnya mereka mampu saling melengkapi sebagai duet maut Liverpool. (AFP/Karim Jaafar)

Tim kedua yang memberi Manchester United kekalahan telak musim ini adalah Liverpool. The Reds sukses mengalahkan Setan Merah lima gol tanpa balas pada laga pekan kesembilan Premier League 2021/2022.

Tiga dari lima gol Liverpool pada laga yang dihelat di Old Trafford, 24 Oktober 2021 tersebut disumbang Mohamed Salah. Sementara, dua gol lain mereka dicetak Naby Keita dan Diogo Jota.

Liverpool kembali meraih kemenangan telak dari United pada pertemuan kedua mereka. Dalam laga pekan ke-30 Premier League 2021/2022, mereka menang empat gol tanpa balas.

Dua dari empat gol Liverpool pada laga yang dihelat di Anfield, 19 April 2022 tersebut dicetak Mohamed Salah. Sementara, dua gol lain skuad Jurgen Klopp tersebut dicetak Luis Diaz dan Sadio Mane.

4 dari 6 halaman

Watford

1-4. Kekalahan 1-4 dari tuan rumah Watford di pekan ke-12, 20 November 2021 menjadi laga terakhir MU ditangani Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat keesokan harinya. Meski menguasai laga, MU kebobolan oleh gol-gol Joshua King, Ismaila Sarr, Joao Pedro dan Emmanuel Dennis. (AFP/Ian Kington)

Watford menjadi tim ketiga yang memberi Manchester United kekalahan telak musim ini. The Hornets sukses mengalahkan Setan Merah dengan skor 4-1 pada laga pekan ke-12 Premier League 2021/2022.

Empat gol Watford pada laga yang dihelat di Vicarage Road, 20 November 2021 ini dicetak Joshua King, Ismaila Sarr, Joao Pedro, dan Emmanuel Dennis. Sementara, gol semata wayang United dicetak Donny van de Beek.

5 dari 6 halaman

Man City

Gelandang Man City, Rodrigo merayakan golnya ke gawang Watford dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022, Sabtu (23/4/2022) malam WIB di Stadion Etihad Stadium. (AP Photo/Jon Super)

Tim keempat yang memberi Manchester United kekalahan telak musim ini adalah Manchester City. The Citizens sukses mengalahkan Setan Merah dengan skor 4-1 pada laga pekan ke-28 Premier League 2021/2022.

Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez sama-sama mencetak dua gol untuk City dalam laga yang dihelat di Etihad Stadium, 6 Maret 2022 tersebut. Sementara, gol semata wayang United dicetak Jadon Sancho.

Disadur dari: Bola.net (Dendy Gandakusumah/Gia Yuda Pradana, published 8/5/2022)

6 dari 6 halaman

Tengok Posisi MU saat Ini

Berita Terkait