Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 bakal bentrok dengan Timor Leste dalam partai kedua Grup A SEA Games 2021 di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Selasa (10/5/2022) malam WIB.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong sudah memata-matai Timor Leste. Arsitek asal Korea Selatan itu yakin Marc Klok dkk. akan mendapatkan tiga poin perdana di SEA Games 2021.
Tim berjuluk Garuda Muda butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos ke semifinal SEA Games 2021. Sebab, Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3 dari Vietnam pada partai pertama.
Kini Timnas Indonesia U-23 masih terpuruk di peringkat keempat klasemen sementara Grup A dengan nihil poin dari satu pertandingan atau tertinggal empat poin dari Filipina di peringkat pertama dan Vietnam di posisi kedua yang sudah bermain dua kali.
Timnas Indonesia senior yang juga ditangani Shin Tae-yong pernah beruji coba dua kali dengan Timor Leste senior pada Januari 2022. Pada dua laga tersebut, Timnas Indonesia menang 4-1 dan 3-0.
"Jadi, saya sudah tahu (kekuatan lawan) dan pernah bertemu Timor Leste senior dua kali," kata Shin Tae-yong saat bertemu Bola.com di Lapangan Tam Nong, Distrik Tam Nong, Senin (09/05/2022) sore waktu setempat.
Fokus ke Tim
Shin Tae-yong diam-diam juga memantau dua partai Timor Leste di Grup A yang dua-duanya berakhir dengan kekalahan pada ajang SEA Games 2021.
Armada Fabio Magrao itu dibantai Filipina 0-4 pada 6 Mei 2022 dan takluk 2-3 dari Myanmar pada 8 Mei 2022. "Saya juga sudah menonton dua partai Timor Leste di SEA Games 2021," tutur Shin Tae-yong.
Menurut Shin Tae-yong, Timnas Indonesia U-23 tidak perlu memikirkan Timor Leste. Garuda Muda harus berkonsentrasi dengan kemampuan tim sendiri untuk memetik tiga poin.
"Jadi, kalau mental pemain Timnas Indonesia U-23 diperkuat dan kami bisa fokus dengan diri sendiri, kami kemungkinan bisa meraih kemenangan," jelas Shin Tae-yong.