Bola.com, Jakarta - Winger Alta Ballah bakal meneruskan kiprah ayahnya dengan bergabung Persebaya Surabaya. Maklum saja, sang ayah, Anthony Jomah Ballah tercatat pernah membela Bajul Ijo pada musim 2007-2008.
Anthony memberi pesan kepada putranya untuk mau berjuang bersama klub barunya tersebut. Apalagi, kiprah Alta Ballah cukup ciamik selama membela Persita Tangerang di Liga 1 2021/2022 lalu.
"Saya sampaikan satu untuk Atta, karena Atta pilih Persebaya di antara lima panggilan yang menginginkan jasa dia. Jujur saya di Persebaya setengah musim tapi saya gagal, dengan kualitas yang saya punya,” kata Anthony Ballah.
"Saya bilang: 'Kalau kamu pilih Persebaya, harus full, all out, yang saya enggak lakukan buat Persebaya dahulu. Kamu harus lebih untuk ganti Papa di Persebaya’,” lanjutnya.
Anthony Jomah Ballah Pernah Gagal di Persebaya
Anthony Jomah Ballah sendiri sebenarnya sempat berkarier di Arema dan mampu meraih trofi Piala Indonesia 2005. Sebagai pemain asing asal Liberia, dia lantas hijrah ke Persebaya pada 2007. Sayang, hanya 18 penampilan dan 2 gol yang dibukukannya.
Apa yang dilakukannya bersama Persebaya di masa lalu itu memang kurang berjalan dengan baik. Anthony tidak ingin itu terulang pada Alta. Sang putra harus bisa memberi prestasi yang lebih baik darinya.
"Saya sudah bicara sama dia, kalau kamu mau main di Persebaya, mental kamu harus baja, enggak bisa tempe. Karena Persebaya ini punya tradisi tim besar,” ungkap Anthony.
"Kalau sudah masuk di Persebaya, kamu harus kerja keras. Kita bicara dari mental, pertandingan. Saya pikir saya sudah bantu coach sedikit sebelum Alta datang di Surabaya,” ujarnya.
.
Rekam Jejak Alta Ballah
Alta Ballah tercatat menimba karier junior bersama Borneo FC, Persib Bandung, dan Persita Tangerang. Dia baru promosi ke tim senior pada BRI Liga 1 2021/2022 di usia yang masih belia, yakni 20 tahun.
Pemilik nama lengkap Altalariq Erfa Aqsal Ballah itu mampu membukukan 20 penampilan bersama Pendekar Cisadane. Sayang, dia gagal mencetak gol meski berhasil mencatatkan dua assist dalam jumlah penampilan itu.
Gaya Main Cocok
Di usianya yang masih muda, Alta Ballah akan cocok dengan gaya permainan Persebaya. Sebab, klub berjulukan Bajul Ijo itu mampu memoles pemain muda hingga bisa diandalkan di skuat inti.
Meski memiliki ayah berstatus WNA, Alta Ballah tidak perlu didaftarkan sebagai pemain asing. Dia lahir di Tangerang yang memegang paspor WNI sehingga bisa masuk pemain lokal Persebaya nantinya