Bola.com, Jakarta - PSSI berencana menggelar Kongres Tahunan 2022 dalam waktu dekat. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyebut rencananya gelaran tahunan itu bakal digelar antara akhir Mei atau awal Juni 2022.
Ya, rencana Kongres Tahunan PSSI belum sepenuhnya dipastikan. Waktu dan lokasi masih belum ditentukan. Namun, federasi sepak bola Indonesia itu punya tiga opsi kota untuk menggelar Kongres Tahunan PSSI 2022.
"Kami rencananya akan menggelar pada akhir Mei 2022. Paling lambat mungkin awal Juni 2022," ujar Iriawan di sela-sela nonton bareng Timnas Indonesia U-23 kontra Filipina di Jakarta, Jumat (13/5/2022) petang.
"Rencananya bisa digelar di Jakarta, Bandung, atau Surabaya," lanjut Ketua Umum PSSI itu.
Bakal Dibahas Saat Rapat Exco
Segala kepastian mengenai pelaksanaan Kongres Tahunan 2022 akan kembali dibahas melalui Rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Dalam rapat tersebut Mochamad Iriawan Cs. baru akan menentukan apa saja agendanya, di mana lokasinya, dan kapan pelaksanaannya.
"Tentunya terkait semua ini akan diputuskan melalui rapat Exco," ujar pria yang karib disapa Iwan Bule itu.
Terakhir kali PSSI menggelar Kongres Tahunan adalah pada 29 Mei 2021. Ketika itu sejumlah putusan dihasilkan, di mana dua di antaranya terkait Kick-off BRI Liga 1 2021/2022 dan format series yang digunakan.
Harapan
Iwan Bule juga berharap Kongres Tahunan PSSI 2022 nanti bisa berjalan dengan sukses, di mana ia berharap semua anggota PSSI yang diundang bisa hadir dan bersama-sama memutuskan sejumlah agenda yang diprogramkan.
"Semoga semua bisa berjalan dengan lancar dan kami juga semoga bisa hadir. Situasi juga sudah makin membaik dan penanganan COVID-19 juga sangat luar biasa, sehingga nanti Kongres Tahunan bisa berjalan dengan lancar," imbuh mantan Kapolda Metro Jaya ini.
Adapun Kongres Tahunan 2021 kala itu dihadiri semua voters yang berjumlah 87 pemilik suara. Rinciannya, 34 Asosiasi Provinsi, 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, dan tiga asosiasi.
Disadur dari: Bola.net (Fitri Apriani, published 14/5/2022)
Baca Juga
Kenapa Sih PSSI Selalu Mepet dalam Mengajukan Proses Naturalisasi Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia?
Kabar Terkini Mengenai Wasit yang Akan Memimpin Laga Timnas Indonesia Melawan Jepang dan Arab Saudi
PSSI: Kalau Mau Jadi Singa Asia dan Lolos ke Piala Dunia, Timnas Indonesia Harus Menaturalisasi Pemain Keturunan