4 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Bersinar di Fase Grup SEA Games 2021: Pesona Egy dan Witan

oleh Hery Kurniawan diperbarui 17 Mei 2022, 09:15 WIB
Timnas Indonesia - Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Fachruddin Aryanto, Ricky Kambuaya (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Fase grup cabang sepak bola SEA Games 2021 sudah selesai. Timnas Indonesia U-23 menduduki peringkat kedua klasemen akhir Grup A.

Timnas Indonesia U-23 mengumpulkan sembilan poin dari empat laga. Pasukan Garuda Muda tertinggal satu poin dari Vietnam yang keluar sebagai juara grup A.

Advertisement

Timnas Indonesia U-23 meraih tiga kemenangan atas Myanmar U-23, Filipina U-23, dan Timor Leste U-23. Satu-satunya kekalahan yang dierita Egy Maulana Vikri dan kolege terjadi di laga perdana.

Saat itu Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3 dari Vietnam U-23. Kekalahan yang sempat membuat mental para pemain Garuda Muda sedikit goyah.

Timnas Indonesia U-23 akan bertemu musuh bebuyutannya yakni Thailand di babak semifinal, Kamis (19/5/2022). Thailand keluar sebagai juara grup B.

Perlahan, penampilan Garuda Muda terus mengalami perbaikan di sisa laga fase grup. Hal itu tak lepas dari peran empat pemain di bawah ini. Berikut ini ulasan menarik tenang empat pemain Timnas Indonesia U-23 yang dinilai tampil paling bersinar di fase grup SEA Games 2021.

2 dari 6 halaman

Egy Maulana Vikri

Pemain Timnas Indonesia U-23, Egy Maulana Vikri melakukan selebrasi usai mencetak gol ketiga timnya saat laga lanjutan Grup A SEA Games 2021 antara Timnas Filipina melawan Timnas Indonesia di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/05/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Egy tampil luar biasa di sepanjang fase grup. Pemain berusia 21 tahun itu terus dimainkan di empat pertandingan.

Egy mampu mencetak tiga gol. Ia duduk di posisi puncak top skorer sementara SEA Games tahun ini dengan tiga gol. Bersama dengan Witan Sulaeman, Luqman Hakim, Win Naing Tun, Jovin Bedic, dan Patrik Gustavsson.

Penampilan Egy pun kian terlihat dewasa. Ia tak hanya mengandalkan kecepatan dan lari dari sisi sayap saja.

Tapi ia belakangan juga bisa bekerja dengan baik di posisi nomor 10. Ia bisa mengatur serangan dari lini tengah.

3 dari 6 halaman

Witan Sulaeman

Witan Sulaeman mencetak dua gol ke gawang Timor Leste sekaligus membantu Timnas Indonesia U-23 menang dengan skor 4-1 pada laga lanjutan SEA Games 2021. (Bola.com/Ikhwan Yanuar Harun)

Di mana ada Egy Maulana Vikri, di situ ada Witan Sulaeman. Keduanya seperti pasangan emas yang selalu menyatu.

Kerja sama antara Egy dan Witan sudah berlangsung sejak Timnas Indonesia U-16. Kebetulan keduanya kini memperkuat klub yang sama yakni FK Senica.

Di fase grup SEA Games 2021, Witan juga memiliki catatan gol yang sama dengan Egy. Pemain berusia 20 tahun itu sudah mencetak tiga gol sejauh ini.

Kontribusi positif Witan dan juga Egy diharapkan bisa terus dilakukan sampai target emas di SEA Games tahun ini bisa diamankan.

4 dari 6 halaman

Fachruddin Aryanto

Selebrasi pemain timnas Indonesia Fachruddin Aryanto melakukan selebrasi usai menjebol gawang Timor Leste dalam pertandingan lanjutan babak penyisihan grup A Sea Games 2021 Vietnam di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Vietnam, Selasa (10/5/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Sedikit sekali yang mempertanyakan keputusan Shin Tae-yong membawa Fachruddin Aryanto di SEA Games 2021. Fachruddin bersama dengan Marc Klok dan Ricky Kambuaya jadi tiga nama pemain senior yang dibawa ke SEA Games tahun ini.

Fachruddin mampu menujukkan kualitas permainannya di sepanjang laga fase grup. Posisinya sebagai bek tengah tak tergantikan.

Selain itu, Fachruddin juga mampu menjelma sebagai pemimpin di lini belakang. Ban kapten yang melingkar di lengan kirinya kian menegaskan status itu.

Bek Madura United itu juga sudah mencetak satu gol di SEA Games kali ini. Gol itu ia cetak lewat sundulan kepala.

5 dari 6 halaman

Ricky Kambuaya

Pemain Timnas Indonesia U-23, Ricky Kambuaya saat pertandingan melawan Timor Leste dalam laga kedua fase Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Selasa (10/5/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Sejak Piala AFF 2020, Kambuaya adalah salah satu pemain kesayangan Shin Tae-yong. Pemain asal Papua Barat ini terus menjadi pilihan Shin sejak saat itu.

Di fase grup SEA Games 2021 pun situasinya sama. Kambuaya tak tergantikan di lini tengah Garuda Muda.

Meski belum mencetak gol, Kambuaya tetap memberikan kontribusi besar. Ia kerap membuka ruang dan memberikan assist kepada para pemain lain.

6 dari 6 halaman

Berita Terkait