Bola.com, Nam Dinh - Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal SEA Games 2021 dengan status runner-up. Meski begitu, tim berjulukan Garuda Muda itu disebut sebagai tim terkuat di SEA Games 2021.
Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke semifinal SEA Games 2021 berkat raupan sembilan poin dari empat pertandingan. Tim Garuda Muda cuma terpaut sebiji poin dari Vietnam yang menjadi penguasa Grup A.
Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Thailand pada fase semifinal SEA Games 2021 di Thien Truong Stadium, Nam Dinh, Kamis (19/5/2022). Kesebelasan dengan sebutan lain Gajah Perang itu adalah jawara Grup B.
Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, menganggap Timnas Indonesia U-23 sebagai lawan yang paling berbahaya di SEA Games 2021, alih-alih Vietnam yang berlabel tuan rumah.
"Timnas Indonesia U-23 adalah tim terkuat di SEA Games 2021, bahkan ketimbang Vietnam," ujar Polking.
Pernah Bersua di Piala AFF 2020
Penilaian Polking bukan tanpa dasar. Arsitek asal Brasil itu pernah menghadapi sejumlah pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF 2020 di Singapura.
Sebagian pemain Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 adalah tulang punggung timnas senior. Ketika itu, Tim Garuda Muda kalah dari Timnas Thailand pada partai final Piala AFF 2020.
"Mereka memiliki banyak pemain yang bermain di Piala AFF 2020. Sebelum turnamen, Timnas Indonesia U-23 juga berlatih selama enam pekan," jelas Polking.
Bungkam Laos
Dalam partai terakhir Grup B di Thien Truong Stadium, Nam Dinh, Senin (16/5/2022) Thailand berhasil mengalahkan Laos 1-0, sementara Malaysia bermain imbang 2-2 melawan Kamboja.
Thailand pun mengkudeta Malaysia dari posisi puncak Grup A dengan sembilan poin dalam empat pertandingan. Mereka unggul sebiji angka atas Timnas Malaysia U-23.
Jadwal Semifinal SEA Games 2021:
Kamis, 19 Mei 2021:
Timnas Thailand Vs Timnas Indonesia
- Thien Truong Stadium
- Kick-off: pukul 16.00 WIB
- Siaran langsung: iNews TV dan MNCTV
- Live streaming: RCTI+
Timnas Vietnam Vs Timnas Malaysia
- Viet Tri Stadium
- Kick-off: pukul 19.00 WIB
- Siaran langsung: iNews TV dan MNCTV
- Live streaming: RCTI+