Bola.com, Seville - Rangers gagal merengkuh trofi juara Liga Europa musim ini, setelah takluk dari Eintracht Frankfurt. Meski begitu, bek Rangers, James Tavernier, berhasil mengukir sejarah. Apakah itu?
Menjalani duel di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (19/5/2022) dini hari WIB, Rangers bermain cukup baik. Mereka mencatatkan 52 persen penguasaan bola, berbanding 48 persen milik Frankfurt.
Rangers berhasil unggul lebih dulu berkat gol yang disarangkan Joe Ayodele-Aribo pada menit ke-57. Namun, Eintracht Frankfurt sukses menyamakan skor setelah Filip Kostic mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-69.
Sampai duel berjalan 120 menit, skor imbang 1-1 tetap bertahan. Alhasil, penentuan pemenang harus dilakukan lewat adu penalti.
Pada babak tos-tosan, Rangers kalah 4-5 dari Eintracht Frankfurt. Dari lima eksekutor Rangers, hanya Aaron Ramsey yang gagal menjalankan tugasnya dengan baik.
Adapun kelima penendang Frankfurt berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Hasil tersebut membuat Rangers harus mengubur ambisinya menjuarai Liga Europa musim ini.
Hasil Adu Penalti:
James Tavernier gol Eintracht Frankfurt 0-1 Glasgow Rangers
Christopher Lenz gol Eintracht Frankfurt 1-1 Glasgow Rangers
Steven Davis gol Eintracht Frankfurt 1-2 Glasgow Rangers
Ajdin Hrustic gol Eintracht Frankfurt 2-2 Glasgow Rangers
Scott Arfield gol Eintracht Frankfurt 2-3 Glasgow Rangers
Daichi Kamada gol Eintracht Frankfurt 3-3 Glasgow Rangers
Aaron Ramsey gagal Eintracht Frankfurt 3-3 Glasgow Rangers
Filip Kostic gol Eintracht Frankfurt 4-3 Glasgow Rangers
Kemar Roofe gol Eintracht Frankfurt 4-4 Glasgow Rangers
Rafael Borre gol Eintracht Frankfurt 5-4 Glasgow Rangers
Rekor Spesial James Tavernier
Meski gagal membawa Rangers merengkuh titel juara, James Tavernier menorehkan rekor spesial. Bek kanan tersebut menyandang status sebagai top skorer Liga Europa musim ini.
Tavernier berhasil mendulang tujuh gol dari 14 pertandingan di turnamen kasta kedua Eropa tersebut. Dia mengungguli pencapaian Karl Toko Ekambi (Lyon) dan Galena (Braga/Porto).
Pemain berusia 30 tahun tersebut mencatatkan sejarah baru. Dia menjadi bek pertama yang menjadi top skorer di ajang Liga Champions atau Liga Europa.
Terakhir kali prestasi tersebut ditorehkan Ronald Koeman bersama Barcelona. Koeman berhasil menjadi bek dengan status top skorer di turnamen Eropa, yakni di Liga Champions 1993/1994.
Daftar Top Skorer Liga Europa Musim Ini:
James Tavernier (Rangers) - 7 gol
Karl Toko Ekambi (Lyon) - 6 Gol
Galeno (Braga/Porto) - 6 gol
Daichi Kamada (Eintracht Frankfurt) - 5 gol
Patson Daka (Leicester) - 5 gol
Sumber: Squawka