Bola.com, Jakarta - Dua kontingen Indonesia pada cabor bulutangkis SEA Games 2021, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani gagal melaju ke final nomor tunggal putri.
Baik Putri KW dan Gregoria Mariska sama-sama takluk di tangan pebulutangkis Thailand pada pertandingan semifinal SEA Games 2021, Sabtu (21/5/2022) di Bac Giang Gymnasium, Vietnam.
Putri KW kandas dua gim langsung dari Pornpawee Chochuwong, 16-21 dan 9-21. Kesalahan-kesalahan elementer jadi evaluasi penting buat atlet muda berusia 19 tahun tersebut.
Usai tertinggal 5-11 pada interval gim pertama, Putri KW sempat mengejar hingga 16-20. Namun smash Pornpawee Chochuwong memastikan kemenangan 21-16.
Gim kedua tak lebih baik. Putri KW tertinggal 6-11 dari ranking 10 dunia tersebut, sebelum akhirnya harus mengakui kemenangan pebulutangkis Thailand itu 21-9.
Gregoria Juga Kalah
Harapan tunggal putri Indonesia meraih emas juga kandas setelah pada saat yang hampir bersamaan, Gregoria Mariska Tunjung ditekuk pebulutangkis Thailand, Phittayaporn Chaiwan.
Gregoria kalah dua gim langsung 18-21 dan 15-21.
Dengan kekalahan dua wakil di tunggal putri SEA Games 2021, Indonesia harus puas meraih perunggu.
Harapan di Pundak Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti
Indonesia masih berpeluang mendulang emas setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia berhasil menembus final SEA Games 2021 nomor ganda putri.
Pada semifinal yang digelar di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, Sabtu (21/5/2022), Apri/Fadia mengalahkan pasangan Singapura, Insyirah Khan/Lim Zhi Rui Bernice.
Apri/Fadia tak menemui kesulitan berarti. Gim pertama dimenangi dengan skor 21-10.
Bahkan pada gim kedua, mereka sukses memastikan tiket final usai menang 21-7.
Hasil Pertandingan
Ganda Putri - Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs Insyirah Khan/Lim Zhi Rui Bernice
- 21-10, 21-7
Tunggal Putri - Putri Kusuma Wardani vs Pornpawee Chochuwong
- 16-21, 9-21
Tunggal Putri - Gregoria Mariska Tunjung vs Phittayaporn Chaiwan.
- 18-21, 15-21
Simak Liputan-Liputan Seputar SEA Games 2021 di Bola.com
Khusus konten non sepak bola:
Khusus konten-konten sepak bola: