Selebrasi Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Perunggu SEA Games 2021: Saddil Ramdani Buka Baju, Shin Tae-yong Dipeluk

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 22 Mei 2022, 19:14 WIB
SEA Games - Hasil Pertandingan - Malaysia Vs Indonesia U-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Hanoi - Timnas Indonesia U-23 mengakhiri SEA Games 2021 setidaknya dengan kepala tegak. Tim berjuluk Garuda Muda itu masih bisa meraih medali perunggu.

Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Malaysia 4-3 melalui babak adu penalti setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit di Stadion Nasional My Dinh, Minggu (22/5/2022).

Advertisement

Kemenangan Timnas Indonesia U-23 ditentukan oleh Marc Klok. Sepakan 12 pas gelandang berusia 29 tahun itu berhasil bersarang di gawang Malaysia.

Begitu penalti pemain asal Persib Bandung itu masuk, para pemain Timnas Indonesia U-23 bersuka cita. Ronaldo Kwateh dkk. bergegas memeluk Marc Klok.

2 dari 5 halaman

Luapkan Ekspresi

Duo penyerang Timnas Indonesia U-23, Saddil Ramdani dan Witan Sulaeman, saat menghadapi Timor Leste dalam laga Grup A sepak bola SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar Harun)

Saddil Ramdani terlihat sebagai pemain Timnas Indonesia U-23 yang paling emosional merayakan medali perunggu SEA Games 2021. Pemain Sabah FC di Liga Super Malaysia itu sampai membuka bajunya ketika berlari ke arah Marc Klok.

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong tidak melakukan selebrasi berlebihan. Arsitek asal Korea Selatan itu terlihat hanya bertepuk tangan.

3 dari 5 halaman

Pelukan untuk Sang Pelatih

Reaksi kecewa pelatih kepala Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong usai melakukan protes terhadap wasit saat laga semifinal sepak bola SEA Games 2021 antara Thailand melawan Indonesia di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis (19/5/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Namun, Shin Tae-yong mendapatkan jabatan dan pelukan hangat dari ofisial Timnas Indonesia U-23, termasuk para asistennya.

Shin Tae-yong juga menghampiri pelatih Malaysia, Brad Maloney untuk mengajak bersalaman.

4 dari 5 halaman

Tak Lama

Timnas Sepak Bola Indonesia bertanding melawan Malaysia pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021 Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022). (dok. NOC Indonesia/Naif Al’As)

Para pemain Timnas Indonesia U-23 tidak lama berselebrasi di atas lapangan. Garuda Muda hanya merayakan medali perunggu selama beberapa menit.

Sebab, Stadion Nasional My Dinh akan kembali dikapai untuk babak final SEA Games 2021 antara Vietnam melawan Thailand pada pukul 19.00 waktu setempat.

5 dari 5 halaman