Bola.com, Jakarta Inter Milan harus merelakan gelar Scudetto musim ini jatuh ke rival sekota, AC Milan. Walaupun Inter Milan menutup musim dengan kemenangan meyakinkan, Inter Milan tak mampu menyalip posisi AC Milan di klasemen.
Menghadapi Sampdoria, Inter Milan tampil kurang greget di awal babak pertama. Beberapa peluang gagak berbuah gol pada babak pertama.
Semua gol Inter Milan tercipta pada babak kedua. Ivan Perisic membuka skor pada menit ke-48 lewat tendangannya dari dalam kotak penalti. Inter Milan memperbesar keunggulan lewat dua gol Joaquin Correa menit ke-54 dan menit ke-56.
Tidak ada selebrasi besar dilakukan para pemain mengingat di waktu yang sama, AC Milan telah unggul 3-0 atas lawannya. Inter Milan mengakhiri musim dengan finish di peringat dua klasemen Liga Italia dengan raihan 84 poin, terpaut 2 poin dengan AC Milan di peringkat pertama.