Shin Tae-yong Puji Setinggi Langit Kualitas Sandy Walsh dan Jordi Amat Setelah Ikut Latihan Timnas Indonesia

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 28 Mei 2022, 15:21 WIB
Egy Maulana Vikri berbincang dengan Sandy Walsh dan Elkan Baggott saat hendak berlatih bersama Timnas Indonesia di Bandung, Jumat (27/5/2022). Sandy Walsh turut dalam latihan dengan seizin Shin Tae-yong. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memuji setinggi langit kualitas dua calon pemain naturalisasi timnya. Keduanya adalah Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Sandy Walsh dan Jordi Amat masih dalam proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Namun, keduanya telah mengikuti latihan bersama Timnas Indonesia.

Advertisement

Timnas Indonesia menggelar latihan di Stadion Sidolig, Bandung, Jumat (27/5/2022) untuk persiapan menghadapi Bangladesh dalam uji coba.

2 dari 5 halaman

Komentar Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat diwawancarai awak media di area Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (26/5/2022) sore WIB, usai batal menggelar latihan perdana bersama skuat Timnas Indonesia pasca SEA Games 2021 sebagai persiapan menghadapi laga uji coba menghadapi Timnas Bangladesh. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Partai latih tanding bertitel FIFA Matchday itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada 1 Juni 2022.

"Sandy Walsh dan Jordi Amat memang pemain yang sangat baik dalam kemampuan bermain sepak bola," ujar Shin Tae-yong dinukil dari laman PSSI.

"Namun, sebelum ini, Jordi Amat sudah beristirahat hampir tiga pekan dan Sandy Walsh sedang dalam pemulihan operasi," jelas Shin Tae-yong.

3 dari 5 halaman

Kondisi Sandy Walsh dan Jordi Amat

Sandy Walsh tiba di Jakarta pada Minggu (15/5/2022) malam untuk merampungkan proses naturalisasi agar bisa membela Timnas Indonesia. (dok. PSSI)

Jordi Amat telah menuntaskan kasta teratas Liga Belgia musim ini bersama KAS Eupen sejak April 2022. Sementara Sandy Walsh mengalami cedera patah tulang pada 8 Mei 2022 dan harus masuk meja operasi.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa kondisi Jordi Amat, terutama Sandy Walsh tidak maksimal ketika mengikuti latihan bersama Timnas Indonesia.

"Kondisi mereka saat ini belum 100 persen. Namun, saya senang mereka bisa bergabung dengan Timnas Indonesia," tutur Shin Tae-yong.

4 dari 5 halaman

Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia berlatih di Kota Bandung jelang pertandingan FIFA matchday kontra Bangladesh yang bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat

FIFA Matchday

  • 1 Juni 2022
  • Timnas Indonesia Vs Bangladesh
  • Rabu, 1 Juni 2022
  • Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung
  • Kick-off 20.00 WIB
  • Live Indosiar
5 dari 5 halaman

Penampakan Latihan Timnas Indonesia di Bandung

Timnas Indonesia berlatih di Kota Bandung jelang pertandingan FIFA matchday kontra Bangladesh yang bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada 1 Juni mendatang. (Bola.com/Erwin Snaz)

Berita Terkait