Foto: Daftar Tim Promosi dan Terdegradasi dari Liga Inggris

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 31 Mei 2022, 18:17 WIB
Kompetisi Liga Inggris 2021/2022 memang telah usai. Ada tiga tim yang harus turun kasta ke Championship dan ada pula tiga klub yang berhasil promosi ke Premier League musim depan. Berikut daftar tim promosi dan degradasi Liga Inggris.
Nottingham Forest melengkapi daftar tim promosi Liga Inggris musim depan setelah memenangi final playoff Divisi Championship dengan mengalahkan Huddersfield Town 1-0 di Stadion Wembley. keberhasilan promosi ini merupakan penantian panjang setelah 23 tahun lamanya. (AFP/Adrian Dennis)
Norwich City menjadi klub pertama yang terlempar dari Liga Inggris. The Canaries hanya mampu mengumpulkan 22 poin di sepanjang musim 2021/2022. (AFP/Lindsey Parnaby)
Fulham menjadi klub pertama yang berhasil memastikan diri promosi ke Premier League musim depan. The Whites menjadi juara Championship dengan torehan 90 poin. (AFP/Justin Setterfield/Pool)
Usai sudah perjalanan Watford di Premier League. Tim berjuluk The Hornets itu dipastikan terdegradasi usai takluk di markas Crystal Palace pekan ke-36. (AFP/Daniel Leal)
Sementara Bournemouth juga berhasil mengunci satu tiket promosi ke kasta tertinggi Liga Inggris. The Cherries menduduki status runner-up Championship dengan mengemas 88 poin. (AFP/Glyn Kirk)
Kekalahan Burnley 1-2 dari Newcastle di pekan terakhir Liga Inggris 2021/2022 membuat The Clarets terlempar dari kasta tertinggi liga Inggris. Burnley hanya mampu berada di posisi 18 klasemen dengan mengemas 35 poin. (AFP/Lindsey Parnaby)

Berita Terkait