Luis Enrique Kalem Timnas Spanyol Gagal Menang Kontra Portugal

oleh Rizki Hidayat diperbarui 03 Jun 2022, 11:30 WIB
Penyerang Spanyol, Alvaro Morata (kedua kiri) berselebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Portugal pada pertandinga perdana Grup B Nations League 2022 di Stadion Benito Villamarin, di Seville, Spanyol, Jumat (3/6/2022). Spanyol bermain imbang dengan Portugal 1-1. (AP Photo/Jose Breton)

Bola.com, Sevilla - Timnas Spanyol gagal meraih kemenangan saat bersua Portugal pada laga pertama Grup 2 UEFA Nations League A 2022/2023. Meski begitu, pelatih La Roja, Luis Enrique, mengaku tak risau dengan hasil tersebut.

Menjamu Portugal di Estadio Benito Villamarin, Jumat (3/6/2022) dini hari WIB, Timnas Spanyol bermain menekan sejak bola digulirkan. Tim Matador mencatatkan 60 persen penguasaan bola, berbanding 40 persen milik A Selecao.

Advertisement

Bermain dominan, Spanyol berhasil unggul lebih dulu ketika laga baru berjalan 25 menit. Umpan Pablo Sarabia mampu dikonversikan Alvaro Morata menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.

Sayangnya, Timnas Spanyol gagal mempertahankan keunggulan tersebut. Gawang La Furia Roja yang dikawal Unai Simon dibobol Ricardo Horta pada menit ke-82.

Bertekad merengkuh tiga poin, Spanyol semakin meningkatkan intensitas serangan. Namun sampai laga berakhir, skor imbang 1-1 menghiasai duel Timnas Spanyol versus Timnas Portugal.

 

2 dari 4 halaman

Tak Risau

Luis Enrique pun beralasan, ia amat terkesan dengan penampilan ciamik David Raya yang mampu mengangkat performa Brentford sebagai tim promosi musim ini di Liga Inggris dan ingin mencobanya di Timnas Spanyol. Meskipun eksperimennya harus memakan korban David De Gea. (AFP/Aris Messinis)

Hasil imbang tersebut membuat Spanyol berada di urutan ketiga Grup 2 UEFA Nations League A dengan nilai satu. Adapun Portugal menghuni peringkat ketiga dan juga mendulang satu angka.

Meski Timnas Spanyol gagal meraih kemenangan, Luis Enrique mengaku tak risau. Bagi mantan pelatih Barcelona itu, La Roja bermain cukup baik hampir sepanjang pertandingan.

"Kedua tim bermain bagus, saya senang. Kami memiliki peluang untuk menang tetapi kami juga mungkin kehilangannya pada menit akhir," kata Enrique.

"Sulit untuk menjaga ritme selama 90 menit, tetapi saya senang dengan apa yang kami lakukan melawan salah satu di antara tim terbaik di dunia," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Hasil pertandingan:

Gelandang Portugal, Ruben Neves berebut bola dengan pemain Spanyol, Raul de Tomas pada pertandinga perdana Grup B Nations League 2022 di Stadion Benito Villamarin, di Seville, Spanyol, Jumat (3/6/2022). Spanyol bermain imbang dengan Portugal 1-1. (AP Photo/Jose Breton)

Jumat, 3 Juni 2022:

Spanyol 1 - 1 Portugal

  • Gol: Alvaro Morata 25'; Ricardo Horta 82'

Republik Ceska 2 - 1 Swiss

  • Gol: Jan Kuchta 11', Djibril Sow 58' og; Noah Okafor 44'

 

4 dari 4 halaman

Berita Terkait