Bagaimana jika Bonek Geruduk Bandung di Piala Presiden 2022? Persib Sudah Siap

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 07 Jun 2022, 15:45 WIB
Bonek dengan spanduk tanda dukungan untuk Persebaya Surabaya saat melawan PSPS Riau pada laga 8 Besar Liga 2 Grup Y di Stadion GBLA, Bandung, Sabtu (18/11/2017). Persebaya Menang 1-0. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung akan menjadi tuan rumah babak penyisihan Piala Presiden 2022. Tim berjuluk Pangeran Biru itu sudah siap menyambut berbagai suporter tamu, termasuk Bonek dari Persebaya Surabaya.

Persib Bandung tergabung di Grup C Piala Presiden 2022 bersama Bhayangkara FC, Bali United, dan Persebaya. Pangeran Biru menyiapkan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung sebagai venue di babak penyisihan.

Advertisement

Bentrok empat klub yang berasal dari lima besar BRI Liga 1 2021/2022 itu terjadi karena PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tidak menerapkan pot unggulan dalam pengundian Piala Presiden 2022.

"Kami akan menggelar Grup C di Stadion GBLA. Saat ini, perizinan dengan berbagai pihak sedang kami urus," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.

"Selain perizinan, sejak sepekan yang lalu, kontraktor rumput sudah bekerja untuk memperindah Stadion GBLA supaya siap digunakan di Piala Presiden 2022. Selain itu, kami juga akan pakai di BRI Liga 1 musim depan," jelasnya.

2 dari 5 halaman

Ingin Jadi Tuan Rumah yang Baik

Dari kiri: Dirut Persis Solo, Kaesang Pangarep, Presiden Borneo FC, Nabil Husein, Direktur Persib Bandung Teddy Tjahjono dan Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana foto bersama usai konferensi pers Piala Presiden 2022 di Studio Lantai 8 SCTV Tower, Senayan City, Jakarta pada Senin (06/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Teddy berjanji Persib akan menjadi tuan rumah yang baik bagi klub dan suporternya di Piala Presiden 2022. Dia juga tidak mempermasalahkan jika Bonek menggeruduk Bandung.

Persib telah punya pengalaman menyambut Bonek di Piala Presiden edisi 2019. Ketika itu, ribuan militan Persebaya ini menyerbu Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

"Soal menyambut suporter, karena kami sudah berpengalaman menjadi tuan rumah Piala Presiden. Ini yang ketiga buat kami," tutur Teddy.

"Persebaya juga sudah pernah bermain di Bandung. Ini bukan hal yang baru. Kami optimistis dapat menjadi tuan rumah yang baik berbekal pengalaman," terangnya.

3 dari 5 halaman

Semua Lawan Berat

Seluruh undangan melakukan foto bersama saat konferensi pers Piala Presiden 2022 di Studio Lantai 8 SCTV Tower, Senayan City, Jakarta pada Senin (06/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Sementara itu, Teddy sadar Persib berada di grup neraka di Piala Presiden 2022. Meski begitu, Pangeran Biru akan tetap bermain bekerja keras.

"Memang ini grup berat. Kami akan mencoba untuk bermain maksimal di babak penyisihan. Semua lawan berat buat kami," imbuh Teddy.

Status lawan Persib di Grup C Piala Presiden adalah Bali United selaku juara BRI Liga 1 musim lalu, Bhayangkara FC di peringkat ketiga, dan Persebaya Surabaya pada posisi kelima.

4 dari 5 halaman

Pembagian Grup Piala Presiden 2022

Grup A (Solo): Persis Solo, PSIS Semarang, Dewa United, Persita Tangerang, PSS Sleman

Grup B (Samarinda): Borneo FC, Barito Putera, Persija Jakarta, RANS Cilegon FC, Madura United

Grup C (Bandung): Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, Persebaya Surabaya

Grup D (Malang): Arema FC, Persikabo 1973, PSM Makassar, Persik Kediri

5 dari 5 halaman

Persib di Musim Lalu

Berita Terkait