Starting XI Mengerikan Barcelona Jika Bisa Duetkan Robert Lewandowski dan Mohamed Salah

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 08 Jun 2022, 19:48 WIB
Logo Barcelona dalam ukuran besar jelang final Liga Champions antara Barcelona melawan Juventus di Berlin, 6 Juni 2015. (AFP/Kay Nietfeld)

Bola.com, Jakarta - Barcelona berusaha mengembalikan status mereka sebagai tim elite Eropa di bawah polesan legendanya, Xavi Hernandez. Tak tanggung-tanggung, ada dua bomber yang dikaitkan dengan Barca pada musim panas ini, Robert Lewandowski dan Mohamed Salah.

Barcelona mencapai titik terendah musim panas lalu setelah keluarnya Lionel Messi tetapi mereka sedang dalam perjalanan kembali setelah Xavi mengambil kendali di pertengahan musim.

Advertisement

Barcelona - Robert Lewandowski dan Mohamed Salah (Bola.com/Adreanus Titus)

Barca memiliki beberapa pemain menarik termasuk Pedri, Gavi dan Ronaldo Araujo, yang baru-baru ini menandatangani perpanjangan kontrak. Blaugrana juga memburu pemain gratusan yakni Andreas Christensen dan Franck Kessie dari AC Milan.

Xavi juga menargetkan marquee player setelah Barcelona mendapat fulus dari kesepakatan hak penamaan senilai 235 juta poundsterling dari Spotify.

Jika transfer impian berjalan mulus, kira-kira seperti ini starting XI Barcelona, mengutip Mirror, Selasa (7/6/2022).

2 dari 12 halaman

Ter Stegen

Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, beraksi dalam leg pertama perempat final Liga Europa 2021/2022 melawan Eintracht Frankfurt di Deutsche Bank Park, Jumat (8/4/2022) dini hari WIB. (AP/Michael Probst)
3 dari 12 halaman

Andreas Christiensen

Pemain Chelsea Andreas Christensen (kanan) memenangkan duel udara dengan pemain Fulham Josh Maja. (Foto: AFP/Pool/Ian Walton)
4 dari 12 halaman

Ronald Araujo

Ronald Araujo merupakan salah satu bek tengah terbaik di La Liga musim ini bersama Barcelona. Hebatnya lagi, ia juga mampu mencetak gol-gol penting bagi timnya. Pemain 23 tahun tersebut telah mengoleksi 4 gol dalam 24 penampilannya di liga pada musim ini. (AFP/Josep Lago)
5 dari 12 halaman

Cesar Azpilicueta

Cesar Azpilicueta. Bek kanan Spanyol berusia 32 tahun ini telah 10 musim memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Marseille pada awal musim 2012/2013. Total telah tampil 455 kali di semua ajang dengan torehan 14 gol dan 56 assist. (AFP/Glyn Kirk)
6 dari 12 halaman

Jordi Alba

Bek Barcelona Jordi Alba (kiri) berebut bola dengan bek Celta Vigo Kevin Vazquez pada laga lanjutan La Liga di Camp Nou, Rabu (11/5/2022) dini hari WIB. Barcelona menghajar Celta Vigo 3-1 di kandang sendiri. (LLUIS GENE / AFP)
7 dari 12 halaman

Franck Kessie

Tak mendapatkan perlawanan sengit, AC Milan berhasil menuntaskan laga dengan skor 4-2. Dua gol Rossoneri diciptakan melalui Franck Kessie pada menit ke-12 dan ke-42. (LaPresse via AP/Marco Bucco)
8 dari 12 halaman

Sergio Busquets

Gelandang Barcelona Sergio Busquets (kiri) dan pemain depan Eintracht Frankfurt Ragnar Ache menyundul bola saat bersaing pada leg 2 perempat final Liga Europa di Camp Nou, Jumat (15/4/2022). Barcelona secara mengejutkan kalah 2-3 dari Eintracht Frankfurt. (Jose Jordan / AFP)
9 dari 12 halaman

Pedri

Gelandang Barcelona, Pedri berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Sevilla pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Senin (4/4/2022). Barcelona menang tipis atas Sevilla 1-0. (AP Photo/Joan Monfort)
10 dari 12 halaman

Mohamed Salah

Pemain Bintang Liverpool ini masih menjadi salah satu sosok yang paling berbahaya jika sudah berada di depan gawang lawan. Mohamed Salah telah mengoleksi delpan gol di Liga Champions musim ini. (AFP/Filippo Monteforte)
11 dari 12 halaman

Ansu Fati

Barcelona - Ansu Fati (Bola.com/Adreanus Titus)
12 dari 12 halaman

Robert Lewandowski

Pemegang Sepatu Emas Eropa tahun lalu, Robert Lewandowski masih menjadi pesaing teratas sebagai pencetak gol terbanyak di lima liga top Eropa. Ia telah megoleksi 56 poin dengan mencetak 28 gol dan 1 assist dalam 25 pertandingannya di Bundeliga bersama Bayern Munchen. (AFP/Tobias Schwarz)

Berita Terkait