Prediksi Pertandingan UEFA Nations League, Belgia Vs Polandia: Tuan Rumah Cari Kemenangan Perdana

oleh Hendry Wibowo diperbarui 08 Jun 2022, 07:45 WIB
UEFA Nations League - Belgia Vs Polandia (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Belgia akan menjamu Polandia pada matchday 2 Grup 4 UEFA Nations League A 2022/23, Kamis 9 Juni 2022. Pertandingan ini akan digelar di King Baudouin Stadium, kick-off jam 01:45 WIB.

Dua kontestan Piala Dunia 2022 ini telah mengawali langkah dengan hasil yang kontras pada UEFA Nations League musim ini. Pada matchday 1, Belgia tumbang 1-4 saat menjamu Belanda, sedangkan Polandia menang 2-1 atas sang tamu Wales.

Advertisement

Dalam laga kontra Belanda, yang juga bertempat di King Baudouin Stadium, Eden Hazard dan kawan-kawan bahkan kebobolan empat gol terlebih dahulu. Mereka kemudian hanya mampu mencetak satu gol hiburan melalui Michy Batshuayi di injury time.

Sementara itu, Robert Lewandowski dan kawan-kawan sukses meraih comeback win atas Wales di Wroclaw. Sempat kebobolan terlebih dahulu pada menit 52, mereka berbalik menang melalui gol-gol Jakub Kaminski menit 72 dan Karol Swiderski menit 85.

Belgia dan Polandia terakhir kali bertemu di Kualifikasi Euro 2008. Waktu itu, Belgia dikalahkan Polandia kandang (0-1) dan tandang (0-2).

2 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Bek timnas Belanda Daley Blind berebut bola dengan gelandang Belgia Kevin De Bruyne pada matchday pertama Grup D Liga A UEFA Nations League 2022/2023 di Stadion Raja Baudouin, Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB. Belanda sukses menghajar Belgia dengan skor telak 4-1. (AP Photo/Geert Vanden Wijngaert)

Belgia (3-4-2-1): Casteels; Vertonghen, Boyata, Alderweireld; Carrasco, Dendoncker, Tielemans, Meunier; De Bruyne, Trossard; Mertens.

Pelatih: Roberto Martinez.

Polandia (4-3-1-2): Szczesny; Puchacz, Bednarek, Glik, Bereszynski; Goralski, Krychowiak, Klich; Zielinski; Swiderski, Lewandowski.

Pelatih: Czeslaw Michniewicz.

3 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa

Robert Lewandowski. Striker Timnas Polandia berusia 33 tahun ini telah membuat 6 hattrick dari total 72 gol dalam 127 laga internasional. Hattrick pertamanya dibuat saat ia mencetak 4 gol ke gawang Gibraltar pada kualifikasi Piala Eropa, 7 September 2014 yang berkesudahan 7-0. (AFP/Pool/David Ramos)

Head-to-Head

  • Pertemuan: 19
  • Belgia menang: 6
  • Gol Belgia: 20
  • Imbang: 6
  • Polandia menang: 7
  • Gol Polandia: 26.

5 Pertemuan Terakhir

  • 17-11-2007 Polandia 2-0 Belgia (Kualifikasi Euro)
  • 15-11-2006 Belgia 0-1 Polandia (Kualifikasi Euro)
  • 30-04-2003 Belgia 3-1 Polandia (Friendly)
  • 21-08-2002 Polandia 1-1 Belgia (Friendly)
  • 06-06-1990 Belgia 1-1 Polandia (Friendly).

5 Pertandingan Terakhir Belgia (M-S-S-M-K)

  • 14-11-21 Belgia 3-1 Estonia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 17-11-21 Wales 1-1 Belgia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 27-03-22 Irlandia 2-2 Belgia (Friendly)
  • 30-03-22 Belgia 3-0 Burkina Faso (Friendly)
  • 04-06-22 Belgia 1-4 Belanda (UNL).

5 Pertandingan Terakhir Polandia (M-K-S-M-M)

  • 13-11-21 Andorra 1-4 Polandia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 16-11-21 Polandia 1-2 Hungaria (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 25-03-22 Skotlandia 1-1 Polandia (Friendly)
  • 30-03-22 Polandia 2-0 Swedia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 01-06-22 Polandia 2-1 Wales (UNL).
4 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Bek timnas Belgia Jan Vertonghen berebut bola dengan bek Belanda Denzel Dumfries pada matchday pertama Grup D Liga A UEFA Nations League 2022/2023 di Stadion Raja Baudouin, Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB. Belanda sukses menghajar Belgia dengan skor telak 4-1. (AP Photo/Geert Vanden Wijngaert)
  • Belgia cuma menang 1 kali dalam 6 laga terakhirnya melawan Polandia (M1 S3 K2).
  • Belgia cuma menang 2 kali dalam 7 laga terakhirnya (M2 S2 K3).
  • Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 3 laga terakhir Belgia.
  • Polandia selalu menang dan selalu mencetak 2 gol dalam 2 laga terakhirnya.
  • Polandia cuma kalah 1 kali dalam 10 laga terakhirnya (M7 S2 K1).
  • Polandia cuma menang 2 kali dalam 8 laga terakhirnya melawan Belgia (M2 S3 K3).

Prediksi skor akhir: Belgia 2-2 Polandia.

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 07/06/2022)

Berita Terkait