Bola.com, London - Chelsea dikabarkan menawarkan bek tengah Napoli, Kalidou Koulibaly kontrak senilai 8,5 juta poundsterling per tahun.
Pemain berusia 30 tahun itu telah lama dikaitkan dengan kepindahan dari Napoli dalam beberapa tahun terakhir. Beberapa klub top Eropa disebut mengincarnya. Tetapi transfer itu tidak pernah terjadi.
Situasi kemungkinan berubah pada musim pana ini. Pemain asal Senegal itu memasuki 12 bulan terakhir kontraknya dengan Napoli dan belum ada perpanjangan yang disepakati sejauh ini.
Koulibaly bisa meninggalkan Napoli dengan status bebas transfer pada Juni 2023. Ini mengarah ke spekulasi bahwa Napoli akan menjual sang bek ketimbang kehilangan secara gratis.
Di sisi lain, Chelsea juga berburu bek tengah setelah ditinggal Antonio Rudiger ke Real Madrid.
Butuh Pemain Belakang
Selain melepas Antonio Rudiger, Chelsea juga kehilangan Andreas Christensen dengan status bebas transfer musim panas ini. Mepan Cesar Azpilicueta juga masih belum jelas.
Thomas Tuchel telah dikaitkan dengan sejumlah bek tengah di seluruh Eropa untuk memperkuat pertahanannya menjelang kampanye 2022-23.
Satu di antara target tersebut Koulibaly.
Menurut Gazzetta dello Sport, Chelsea menawarkan bek itu kesepakatan senilai sekitar 165.000 poundsterling seminggu untuk pindah ke Stamford Bridge. Di Napoli, dia mendapat 100.000 poundsterling.
Harga yang Diminta Napoli
Namun, The Blues harus memenuhi banderol Napoli terhadap pemain tersebut, yang diyakini sekitar 34 juta poundsterling.
Chelsea juga harus bersaing dengan PSGuntuk mendapatkan tanda tangannya musim panas ini.
Chelsea telah dikaitkan dengan beberapa bek dalam beberapa pekan terakhir, termasuk Jules Kounde dari Sevilla dan Josko Gvardiol dari RB Leipzig.
Sumber: Sports Mole
Jadwal Chelsea
17 Juli 2022
Chelsea Vs Club America (uji coba)
20 Juli 2022
Charlotte Vs Chelsea (uji coba)
23 Juli 2022
Arsenal Vs Chelsea (Florida Cup)