Liga Italia: Bocoran Detail Tawaran Kontrak Juventus untuk Paul Pogba, Gajinya Turun Drastis dibanding di MU

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 14 Jun 2022, 14:10 WIB
Pemain top pertama yang pernah menjadi kliennya adalah Paul Pogba. Ia pernah meyakinkan Pogba untuk hengkang dari Manchester United dari Juventus pada 2012 silam. Gara-gara transfer tersebut, Sir Alex Ferguson murka dan melarang MU untuk berurusan dengannya. Selain itu, Raiola juga menjadi sosok kepulangan sang gelandang ke Old Trafford pada tahun 2016 dengan harus merogoh kocek sebesar 100 juta Euro. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Turin - Juventus dikabarkan kian dekat mendapatkan Paul Pogba. Juventus sudah menyodorkan kontrak yang diklaim tinggal selangkah lagi disepakati dengan Pogba. 

Paul Pogba akan meninggalkan Manchester United (MU) ketika kontraknya habis pada akhir bulan ini. Dia sudah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya di Old Trafford. 

Advertisement

Pogba pernah memperkuat Juventus, sebelum kembali ke MU pada 2016 dengan memecahkan rekor transfer senilai 89 juta pounds. Sebelumnya, ia meninggalkan Setan Merah dengan status bebas transfer pada 2012. 

Namun, comeback-nya ke MU tidak berlangsung manis. Paul Pogba gagal memamerkan sinarnya, dan dirinya maupun klub tidak mau memperpanjang kontrak. 

 

2 dari 5 halaman

Juventus di Posisi Terdepan

Paul Pogba - Manchester United harus merogoh kocek dalam untuk memulangkan mantan pemainnya ini dari Juventus yang kala itu bernilai 94 juta Pounds. Namun sayang sekembalinya ke Old Trafford, Pogba tak pernah benar-benar mampu mengeluarkan penampilan terbaiknya. (AFP/Paul Ellis)

Paul Pogba dihubungkan dengan beberapa klub, seperti Juventus, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain (PSG). Perburuan gelandang Prancis itu kabarnya dimenangi Juventus. 

Menurut jurnalis spesialis transfer pemain, Fabrizio Romano, Bianconeri sangat percaya diri bisa mencapai kesepakatan dengan Pogba dan agennya dalam beberapa hari ke depan. 

Lalu, seperti apa perincian kontrak dan gaji yang ditawarkan Juventus kepada Pogba? 

 

3 dari 5 halaman

Gajinya Turun Drastis

Paul Pogba dikabarkan akan mendapat gaji 130 ribu pounds (Rp2,32 miliar) per pekan di Juventus. Artinya, gajinya turun drastis dibanding saat memperkuat MU. 

Di Old Trafford, Pogba mendapat bayaran senilai 290 ribu pounds (Rp5,18 miliar) per pekan. Gajinya akan turun lebih dari 50 persen. 

Menurut Romano, Juventus akan mengikat Pogba dengan kontrak panjang, yaitu empat tahun. Dia akan membela Juventus hingga 2026. 

 

 

4 dari 5 halaman

Nikmati Kesuksesan di Juventus

Paul Pogba. Ia didatangkan Juventus secara gratis dari Manchester United pada musim 2012/2013. Dua musim bersama Setan Merah, ia hanya tampil 7 kali. Empat musim di Juventus, ia menjelma menjadi bintang dan tampil dalam 178 laga dengan torehan 34 gol. (Foto: AFP/Marco Bertorello)

Paul Pogba menikmati kesuksesan selama empat tahun merumput di Juventus dari 2012 hingga 2016. Dia tampil dalam 178 pertandingan di semua kompetisi untuk Si Nyonya Tua. 

Kontribusinya signifikan, yaitu menyumbangkan 74 gol dan membantu Bianconeri merebut empat gelar Liga Italia. 

Sumber: The Sun  

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu Musim Lalu

Berita Terkait