Liga Inggris: Ngeri! Harga Ruben Neves Jadi Rp1,2 Triliun, MU dan Barcelona Sanggup?

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 24 Jun 2022, 06:00 WIB
Memasuki babak kedua, tuan rumah langsung mendapatkan peluang dari Ruben Neves (kanan). Neves juga menjadi kreator terciptanya peluang dari Traore ketika berhasil lolos offside dan tinggal berhadapan dengan Lloris. Sayangnya keberuntungan belum berpihak pada Wolves. (Foto: AFP/Lindsey Parnaby)

Bola.com, Jakarta - Klub peminat Ruben Neves siap-siap rogoh dompet! Wolverhampton Wanderers dikabarkan telah membuka harga untuk pemain yang diminati Barcelona dan Manchester United (MU).

Harganya, 70 juta poundsterling atau Rp1,2 triliun. Pemain asal Portugal telah membuat 212 penampilan untuk Wolves sejak pindah ke Molineux dari Porto pada Juli 2017, termasuk 36 pertandingan di semua kompetisi selama musim 2021/2022.

Advertisement

Neves menyumbang empat gol dan dua assist dalam 33 penampilan Premier League musim lalu. Kontraknya saat ini akan berakhir pada Juni 2024.

Barcelona dan MU sama-sama tertarik pada pemain berusia 25 tahun, yang diyakini ingin mencari padang rumput baru selama jendela transfer musim panas ini.

2 dari 5 halaman

Bukan Prioritas Barcelona?

Pemain Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Arsenal pada laga Liga Inggris di Stadion Molineux, Selasa (2/2/2021). Arsenal takluk dengan skor 2-1. (Nick Potts/Pool via AP)

Menurut The Telegraph via Sports Mole, Kamis (23/6/2022)Wolves tidak akan Neves saat ini kecuali mereka menerima tawaran 70 juta pounds.

Itu berarti, MU bisa menghabiskan biaya yang sama untuk Frenkie de Jong dari Barcelona musim panas ini, yang bisa memberi celah bagi Barca untuk mendatangkan Neves.

Namun, tim Xavi memprioritaskan kesepakatan untuk Robert Lewandowski. Juga Bernardo Silva dan Jules Kounde.

3 dari 5 halaman

Perpanjang Kontrak?

Sejak bergabung dengan Wolves pada musim 2017/2018, Ruben Neves menjelma menjadi motor permainan klub yang bermarkas di Molineux tersebut. Bermain agak bertahan, dirinya mampu menorehkan rataan 1,2 clearance dan 1,8 tekel per laga pada musim ini. (AFP/Pool/Andy Rain)

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim bahwa Neves akan terbuka untuk membahas kesepakatan baru di Wolves, dengan klub siap untuk memberinya kenaikan gajinya saat ini untuk mempertahankannya di Molineux.

Arsenal juga sangat dikaitkan dengan Neves, tetapi The Gunners diyakini telah kehilangan minat mereka setelah mengamankan tanda tangan Fabio Vieira dari Porto.

Sumber: Sports Mole

4 dari 5 halaman

Jadwal Pekan I Liga Inggris

Premier League - Ilustrasi Premier League Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 6 Agustus 2022

  • Crystal Palace Vs Arsenal
  • Fulham Vs Liverpool
  • Bournemouth Vs Aston Villa
  • Leeds United Vs Wolverhampton Wanderers
  • Leicester City Vs Brentford
  • Newcastle United Vs Nottingham Forest
  • Tottenham Hotspurs Vs Southampton
  • Everton Vs Chelsea

 

5 dari 5 halaman

Jejak Musim Lalu

Berita Terkait