Liga Inggris: Ditawari Rp4,5 Miliar Per Pekan, Gabriel Jesus Akan Menjadi Pemain Bergaji Tertinggi di Arsenal

oleh Aryo Atmaja diperbarui 27 Jun 2022, 13:45 WIB
Gabriel Jesus menjadi pilihan bagus untuk Arteta. Direkrut Manchester City pada 2017, Jesus telah menyumbangkan 3 gelar Liga Inggris, 4 trofi EFL, dan 1 Piala FA. Namun, akhir-akhir ini, ia sering dimainkan dari bangku cadangan dan Man City dikabarkan tengah mencari striker baru. (AFP/Peter Powell)

Bola.com, Jakarta - Arsenal segera merampungkan perekrutan Gabriel Jesus di jendela transfer musim panas 2022 ini. Penyerang Manchester City itu tinggal selangkah lagi menjadi pemain anyar The Gunners.

Gabriel Jesus dikabarkan sudah sepakat untuk bergabung dengan Arsenal. Dia pun nantinya akan menjadi pemain bayaran tertinggi di Emirates Stadium.

Advertisement

Sepanjang bursa transfer musim panas ini, Arsenal gencar dikaitkan dengan Gabriel Jesus. Mereka ingin menjadikan pemain asal Brasil itu sebagai mesin gol mereka yang baru.

2 dari 5 halaman

Memang Bakal Pindah

Sejak bergabung dengan Manchester City pada 2016, Gabriel Jesus berhasil menjadi bagian integral dari skuat asuhan Guardiola. Pemain Brasil itu mampu membuat penampilan yang ke-100 saat mengalahkan Watford 4-0 pada Juli 2020. Tercatat ada 77 laga yang berhasil ia menangkan saat itu. (AFP/Oli Scaff)

Kesempatan Arsenal untuk mendapatkan Jesus sangat terbuka lebar. Pasalnya, Jesus memang ingin meninggalkan Manchester City karena kedatangan Erling Haaland dan Julian Alvarez.

Arsenal sempat mendapatkan gangguan dari klub-klub lain untuk mendapatkan Jesus. Akan tetapi, pada akhirnya The Gunners berhasil memenangi pemburuan Jesus.

3 dari 5 halaman

Capai Kesepakatan

Arsenal yang bakal ditinggal Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah tentu akan membutuhkan striker baru. Belakangan nama Gabriel Jesus menjadi daftar incaran The Gunners. Mereka sedang menyiapkan tawaran perdana untuk merekrut pemain asal Brasil tersebut. Sementara itu, Jesus sendiri diklaim tertarik untuk pindah ke Arsenal, apalagi setelah kedatangan Erling Haaland ke Mancheter City. (AFP/Paul Ellis)

Arsenal telah mencapai kesepakatan dengan Man City untuk transfer Jesus. Hal itu dikonfirmasi oleh pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano.

The Gunners akan membayar total 45 juta pounds untuk striker 25 tahun tersebut. Jesus akan dikontrak selama lima tahun di Emirates Stadium.

Kedatangan Jesus jelas bakal mendongkrak kualitas lini serang Arsenal. Pasalnya, mereka sudah ditinggal Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

4 dari 5 halaman

Gaji Selangit

Alhasil sepasang gol mampu diciptakan anak asuh Pep Guardiola melalui Raheem Sterling di menit ke-63 dan Gabriel Jesus pada menit 76. City berbalik unggul 2-1. (AP/Scott Heppell)

Arsenal sudah berhasil memenangkan perburuan Gabriel Jesus. The Gunners pun menyiapkan gaji yang besar untuk sang striker.

Menurut laporan 90Min, Arsenal menawari Jesus gaji sebesar 250 ribu pounds per pekan atau setara dengan Rp4,5 miliar. Angka itu akan membuat Jesus berstatus pemain dengan gaji terbesar di Emirates Stadium.

Tentu gaji besar itu datang dengan tuntutan besar. Jesus diharapkan bisa mencetak gol secara teratur untuk The Gunners.

Sumber: 90min

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 27/6/2022)

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Arsenal di Musim Lalu

Berita Terkait