Pelatih PSIS Siapkan Strategi Terbaik untuk Menghadapi Arema FC di Semifinal Piala Presiden 2022

oleh Hery Kurniawan diperbarui 04 Jul 2022, 06:30 WIB
Gelandang PSIS Semarang, Jonathan Cantillana mencoba untuk melewati bek tengah Bhayangkara FC di babak perempat final Piala Presiden 2022, Minggu (3/7/2022). (Dok. PSIS Semarang)

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang berhasil menjadi tim ketiga yang melaju ke babak semifinal Piala Presiden 2022. Mahesa Jenar melaju ke fase empat besar setelah mengalahkan Bhayangkara FC di babak perempat final, Minggu (3/7/2022) petang WIB lalu.

Laga yang berlangsung di Jatidiri, Semarang itu berjalan sengit. Pemenang harus ditentukan melalui babak adu tendangan penalti.

Advertisement

Di babak semifinal, PSIS Semarang akan menghadapi Arema FC. Singo Edan sendiri lolos ke fase tersebut setelah mengalahkan Barito Putera, juga dengan babak adu tendangan penalti.

Babak semifinal akan berlangsung dalam format dua leg. Menariknya, aturan agresivitas gol tandang tak lagi digunakan.

Arema FC dijadwalkan menjadi tuan rumah terlebih dahulu untuk babak semifinal ini. Namun, unjuk jadwal kick off pastinya akan diumumkan dalam waktu dekat.

2 dari 5 halaman

Siapkan Strategi Terbaik

Duel udara yang melibatkan penyerang PSIS Semarang, Carlos Fortes dan bek tengah Bhayangkara FC, Indra Kahfi dalam laga perempat final Piala Presiden 2022 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (3/7/2022) (Dok. PSIS Semarang)

Pelatih PSIS Semarang antusias menghadapi laga melawan Arema FC. Ia mengaku sudah menyiapkan strategi terbaik untuk menghadapi Singo Edan. Langkah awal yang akan dilakukan tentu mempelajari permainan skuad asuhan Eduardo Almeida.

"Kami istirahat, kami akan menyiapkan laga selanjutnya melawan Arema. Kami akan mempelajari tim Arema dan persiapan normal," jelas Sergio Alexandre.

Eks pelatih Persiraja Banda Aceh itu kemudian berharap tim asuhannya bisa terus berkembang. Dalam arti level permainan Jonathan Cantillana dan kolega terus meningkat.

"Saya harap tim saya bisa menjaga kualitas dan melanjutkan ke level selanjutnya," harapnya.

 

3 dari 5 halaman

Dua Kali Bertemu di Laga Uji Coba

Para pemain PSIS Semarang merayakan gol keempat ke gawang Persita Tangerang yang dicetak Hari Nur Yulianto (kedua dari kanan) dalam lanjutan pertandingan babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang menghadapi Persita Tengerang di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (13/6/2022). (Bola.com/Arief Bagus)

Sebelum berlaga di babak semifinal Piala Presiden 2022, Arema dan PSIS Semarang sempat dua kali bertemu dalam laga uji coba.

Arema FC menjamu PSIS di Stadion Kanjuruhan pada 23 Mei 2022 lalu. Laga itu dimenangkan Singo Edan dengan skor 2-0.

PSIS Semarang gantian menjamu Arema FC di Stadion Jatidiri pada 4 Juni 2022 lalu. Saat menjadi tuan rumah, PSIS pun berhasil meraih kemenangan 2-1.

4 dari 5 halaman

Rekor Tak Terkalahkan Berlanjut

PSIS Semarang memiliki rekor tak terkalahkan di Piala Presiden 2022. Dengan kemenangan lewat adu babak penalti melawan Bhayangkara, rekor itu terus berlanjut.

Total ini PSIS sudah lima kali bertanding di Piala Presiden 2022. Mahesa Jenar sama sekali menyentuh kekalahan dari lima laga itu.

Sejauh ini baru ada dua tim yang bisa menahan PSIS di waktu normal. Yakni Dewa United di fase grup. Saat itu laga berakhir imbang 2-2.

Yang kedua tentu saja Bhayangkara FC di babak perempat final. Kita semua tahu laga ini berakhir imbang 1-1.

 

 

5 dari 5 halaman

Belum Clean Sheet

Meski punya rekor impresif, PSIS Semarang tetap menyimpan beberapa pekerjaan rumah. Satu di antaranya adalah di lini belakang.

Sejak fase grup hingga babak perempat final, tak sekalipun PSIS mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan dalam sebuah laga.Gawang PSIS kebobolan sekali saat menghadapi Persita. Dua gol bersarang ke gawang mereka saat menghadapi Dewa United dan PSS Sleman.

Persis Solo dan Bhayangkara FC pun ikut serta sekali membobol gawang tim kebanggaan Panser Biru dan Snex itu.

Berita Terkait