Cedric Soares. Bek kanan Portugal berusia 30 tahun ini telah 3 musim memperkuat Arsenal. Ia didatangkan dari sesama klub Liga Inggris, Southampton pada awal musim 2019/2020 dengan status pinjaman yang akhirnya dipermanenkan di musim berikutnya dengan status bebas transfer. Bersama Arsenal hingga kini ia telah tampil dalam 55 laga di semua ajang dengan torehan 2 gol dan 5 assist. (AFP/Daniel Leal)
Willian. Sayap kiri Brasil berusia 33 tahun yang sejak awal musim 2021/2022 memperkuat Corinthians ini sebelumnya berseragam Arsenal selama 1 musim pada 2020/2021. Ia didatangkan dari sesama klub Liga Inggris, Chelsea pada awal musim 2020/2021 dengan status bebas transfer. Bersama Arsenal ia total tampil dalam 37 laga di semua ajang dengan torehan 1 gol dan 7 assist. (AFP/Pool/Richard Heathcote)
Ben White. Bek tengah Inggris berusia 24 tahun ini baru 1 musim memperkuat Arsenal. Ia didatangkan dari sesama klub Liga Inggris, Brighton and Hove Albion pada awal musim 2021/2022 dengan nilai transfer 58,5 juta euro. Bersama Arsenal hingga kini ia telah tampil dalam 37 laga di semua ajang. (AFP/Glyn Kirk)
Aaron Ramsdale. Kiper Inggris berusia 24 tahun ini baru 1 musim memperkuat Arsenal. Ia didatangkan dari sesama klub Liga Inggris, Sheffield United yang terdegradasi ke Championship pada awal musim 2021/2022 dengan nilai transfer 28 juta euro. Berkat penampilan apiknya, ia mampu menggeser posisi Bernd Leno sebagai kiper utama dan tampil dalam 37 laga di semua ajang dengan torehan 14 kali clean sheet dan kebobolan 41 gol. (AFP/Lindsey Parnaby)
Gabriel Jesus. Striker Brasil berusia 25 tahun ini baru saja didatangkan Arsenal untuk mengarungi musim 2022/2023. Ia didatangkan dari sesama klub Liga Inggris, Manchester City dengan nilai transfer 52,2 juta euro. Arsenal memplotnya untuk menggantikan posisi Alexnadre Lacazette yang hijrah ke AS Monaco. Bersama Mancity, Gabriel Jesus total tampil dalam 233 laga di semua ajang dengan torehan 95 gol dan 46 assist. (arsenal.com)