Pelatih Myanmar Apresiasi Timnas Indonesia U-19 meski Tersingkir dari Piala AFF U-19 2022

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 12 Jul 2022, 22:25 WIB
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-19, Rabbani Tasnim Siddiq (dua kanan) bersama pemain lainnya usai menjebol gawang Myanmar dalam pertandingan babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Bekasi - Timnas Indonesia U-19 mendapatkan pujian meski tersingkir dari Piala AFF U-19 2022. Pelatih Myanmar, Soe Myat Min, menyebut kualitas pasukan Shin Tae-yong itu sangat bagus.

Kualitas itu dirasakan langsung oleh Myanmar yang takluk 1-5 dari Timnas Indonesia U-19 pada laga pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu (10/7/2022). Pelatih Soe Myat Min berharap, Indonesia bisa segera meraih kesuksesan pada masa depan.

Advertisement

"Kami mengucapkan selamat kepada Indonesia yang sudah memberikan permainan terbaik mereka. Saya berharap, Indonesia bisa kembali meraih kejayaan," kata Soe Myat Min.

Meskipun menang 5-1,Timnas Indonesia U-19 gagal ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Ronaldo Kwateh dkk. kalah head to head dari Vietnam dan Thailand yang pada laga terakhir penyisihan Grup A bermain imbang 1-1.

2 dari 5 halaman

Sama Kuat

Pemain Timnas Indonesia U-19, Arkhan Fikri (dua kiri) dilanggar oleh pemain Myanmar, Lann San Aung (kiri) dalam pertandingan babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pelatih Myanmar, Soe Myat Min, juga menyebut Timnas Indonesia U-19 memiliki banyak pemain tangguh. Kualitas antara pemain inti dan cadangan setara dan sama-sama bagus.

"Indonesia punya pemain di tim utama dan cadangan yang bagus. Itulah mengapa mereka memiliki skuad yang seimbang. Bisa dilihat dari performa mereka di kompetisi ini," ujar Soe Myat Min.

Timnas Indonesia U-19 finis di urutan ketiga pada klasemen akhir Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan raihan 11 poin. Jumlah itu dikumpulkan berkat tiga kemenangan dan dua kali imbang.

3 dari 5 halaman

Ucapkan Terima Kasih

Tak lupa Shin Tae-yong serta asisten pelatih Timnas Indonesia U-19 memberikan rasa terima kasih kepada suporter. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pelatih Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya yang sudah bekerja keras sepanjang pertandingan. Shin Tae-yong mengaku bangga dengan perjuangan para pemain Timnas Indonesia U-19.

"Saya ingin ucapkan terima kasih banyak kepada para pemain yang sudah bekerja keras, maksimal, dan menjadikan laga ini tidak disesali hasilnya. Jadi, saya ingin ucapkan terima kasih sekali lagi untuk para pemain saya," ujar Shin Tae-yong.

Pada laga tersebut, Timnas U-19 mencetak gol melalui aksi Muhammad Ferarri (18', 32'), Arkhan Fikri (26'), Rabbani Tasnim (34'), dan Ronaldo Kwateh (73'). Adapun gol Myanmar dibukukan oleh La Min Gtiwe (8').

4 dari 5 halaman

Tetap Bangga

Starting XI Timnas Indonesia U-19 saat laga Grup A Piala AFF U-19 2022 melawan Timnas Vietnam U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (02/07/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Sementara itu, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, mengucapkan terima kasih kepada para pemain Timnas Indonesia U-19. Menurut Iriawan, pasukan Shin Tae-yong telah melakukan yang terbaik sepanjang turnamen.

"Terima kasih Coach Shin dan anak-anak juga. Tentu semua kecewa dengan hasil ini, termasuk saya. Kami semua minta maaf karena ini hasil terbaik yang didapat anak-anak. Aturannya memang bikin kita tidak lolos," ujar Shin Tae-yong.

Ini menjadi edisi pertama dalam lima tahun terakhir Timnas U-19 gagal menembus semifinal Piala AFF U-19 2022. Terakhir kali Timnas U-19 gagal ke semifinal terjadi pada edisi 2016.

5 dari 5 halaman

Regulasi Jadul

Sejumlah pemain Timnas Indonesia U-19 memberikan rasa hormat kepada puluhan ribu suporter yang hadir di Stadion Patriot dari awal hingg akhir babak penyisihan Piala AFF U-19. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, juga murka dengan kegagalan anak asuhnya ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Shin Tae-yong menyangkan adanya regulasi head to head yang masih diterapkan oleh turnamen tersebut.

"Memang head to head seperti situasi sekarang ini sudah hilang di regulasi FIFA atau AFC. Namun, sedikit aneh memang regulasi ini masih ada di AFF," kata Shin Tae-yong.

"Kami tidak lolos ini tidak masuk akal dan memang harusnya dari lawan dan pesaing kami juga melakukan laga dengan fairplay. Namun, nyatanya tidak seperti itu," ucap Shin Tae-yong.

Berita Terkait