Bola.com, Singapura - Tiga ganda putra Indonesia mengunci tiket semifinal Singapore Open 2022. Di partai empat besar, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menantang seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pada babak perempat final, Leo/Daniel yang berjulukan The Babbies ini menumbangkan pasangan China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dalam laga yang berlangsung tiga gim dengan skor 21-14, 17-21, dan 21-11 di Singapore Indoor Stadium, Jumat (15/7/2022).
Pada laga lain, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani mengunci tiket semifinal setelah mengalahkan ganda Chinese Taipei, Lu Ching Yao/Yang Po Han 21-16 dan 21-17.
Ganda putra Indonesia menyisakan satu wakil di perempat final Singapore Open 2022, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Apriyani / Fadia Melaju
Sebelumnya, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melangkah ke babak empat besar Singapore Open 2022 setelah menumbangkan pasangan Jepang, Sayaka Hobara/Hinata Suzuki dalam pertarungan dua gim langsung dengan skor 21-15 dan 21-12.
Pada semifinal Singapore Open 2022, Apriyani/Fadia akan bertemu dengan ganda Thailand, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul yang suses menumbangkan unggulan keempat asal China, Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting 21-15 dan 21-12.
Sayangnya, Febriana Dwi Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kandas melawan pasangan China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu 21-16, 18-21, dan 21-11
Gregoria Kandas
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung terhenti di perempat final Singapore Open 2022. Gregoria kalah dari pemain China Wang Zhi Yi, 21-17 dan 21-18.
Ganda Putra Menggila
Pada perempat final Singapora Open 2022, empat ganda putra Indonesia lolos. Selain Ahsan/Hendra dan Leo/Daniel, ada Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dan juara Malaysia Masters 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Hasil Pertandingan
15.00 WIB - Ganda putra - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs M.R Arjun/Druv Kapila (India) (Court 2)
16.00 WIB - Ganda putra - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) (Court 1)
16.00 WIB - Tunggal putri - Gregoria Mariska Tunjung vs Wang Zhi Yi (China) (17-21, 18-21)
16.00 WIB - Ganda putri - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Sayaka Hobara/Hinata Suzuki (Jepang) (21-14, 21-12)
17.00 WIB - Tunggal putra - Anthony Ginting vs Ng Tze Yong (Malaysia) (Court 1)
17.00 WIB - Ganda putri - Febriana Dwipuji Kusuma/AmaliaCahaya Pratiwi vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) (21-16 18-21 21-11)
17.00 WIB - Ganda putra - Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Chinese Taipei) (21-16, 21-17)
18.00 WIB - Ganda putra - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean (Singapura) (Court 1)