Jadwal Uji Coba RB Leipzig Vs Liverpool, Pemanasan Sebelum Tantang Man City di Final Community Shield

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 21 Jul 2022, 05:45 WIB
Premier League - Ilustrasi Liverpool (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Liverpool akan menjalani pertandingan ketiga dalam pramusim 2022/2023.

Pada laga perdana pramusim, The Reds dipermalukan Manchester United 0-4 di Bangkok, Thailand, Selasa (12/7/2022).

Advertisement

Selanjutnya, pasukan Jurgen Klopp mengalahkan Crystal Palace di Singapura 2-0, Jumat (15/7/2022).

Uji coba melawna RB Leipzig akan digelar dua kali di kandang Leipzig. Setelah itu, Liverpool akan menantang Manchester City pada final Community Shield 2022.

2 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan

Christopher Nkunku dari Leipzig berebut bola dengan Mohamed Salah dari Liverpool pada pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool dan RB Leipzig di stadion Puskas Arena di Budapest, Hongaria, Rabu, Maret 10, 2021. (Fot

RB Leipzig Vs Liverpool

Jumat, 22 Juli 2022

Kick-off: 00.15 WIB

Stadion Red Bull Arena, Leipzig

3 dari 5 halaman

Puas Kalahkan Palace

Penyerang Liverpool Mohammed Salah (kedua dari kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan persahabatan di The National Stadium, Singapura, Rabu (15/7/2022) malam WIB. (foto: Roslan RAHMAN / AFP)

Liverpool melibas Crytal Palace 2-0 pada laga pramusim 2022/2023 di National Stadium Singapura, Jumat (16/7/2022) malam WIB. Jurgen Klopp pun puas melihat penampilan anak asuhnya. 

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp memuji kinerja pada pemainnya. Dua pemain anyar The Reds, Fabio Carvalho dan Darwin Nunez, juga mendapat pujian. 

The Reds tampil dominan atas The Eagles pada laga tersebut. Liverpool bisa unggul cepat melalui Jordan Henderson. Mereka kemudian bisa mencetak gol kedua melalui Mohamed Salah.

Palace tak bisa membalas sampai akhir. Liverpool akhirnya menang 2-0 di laga uji coba pramusim tersebut.

4 dari 5 halaman

Babak Belur di Tangan MU

Liverpool yang baru memasukkan para pemian intinya sejak menit ke-60, termasuk Trent Alexander-Arnold gagal mencetak satu gol pun ke gawang Manchester United. Hingga laga usai Manchester United tetap unggul 4-0. (AFP/Jack Taylor)

Liverpool meraih hasil buruk ketika menjalani uji coba pramusim. Anak asuh Jurgen Klopp menyerah dengan skor 0-4 saat bertemu Manchester United (MU) di Rajamangala Stadium, Bangkok, Thailand hari Selasa (12/07/2022).

Empat gol MU dicetak empat pemain berbeda. Keempatnya adalah Jadon Sancho, Fred, Anthony Martial dan Facundo Pellistri. Manajer MU, Erik ten Hag pun merasakan kemenangan perdana. 

Buat Jurgen Klopp, kekalahan dari rival seperti MU, meski laga pramusim, tetap menyakitkan. "Kami benci kekalahan," ujar manajer asal Jerman itu.

5 dari 5 halaman

Jadwal Liverpool di Liga Inggris

Pekan 1

Fulham Vs Liverpool

6 Agustus 2022

 

Pekan 2

Liverpool Vs Crystal Palace

13 Agustus 2022

 

Pekan 3

MU Vs Liverpool

20 Agustus 2022

 

Pekan 4

Liverpool Vs Bournemouth

27 Agustus 2022

 

Pekan 5

Liverpool Vs Newcastle United

5 September 2022

 

Pekan 6

Everton Vs Liverpool

3 September 2022

 

Pekan 7

Liverpool Vs Wolverhamton

10 September 2022

 

Pekan 8

Chelsea Vs Liverpool

17 September 2022

 

Pekan 9

Liverpool Vs Brighton

1 Oktober 2022

 

Pekan 10

Arsenal Vs Liverpool

8 Oktober 2022

 

Pekan 11

Liverpool Vs Man City

15 Oktober 2022

 

Pekan 12

Liverpool Vs West Ham

20 Oktober 2022

 

Berita Terkait