Foto: 5 Pengabdi Setia Leeds United, Klub yang Hampir Terdepak dari Liga Inggris Musim 2021 / 2022

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 22 Jul 2022, 18:13 WIB
Adam Forshaw bergabung dengan Leeds United sejak 18 Januari 2018. Ia memiliki kontrak di Elland Road hingga 30 Juni 2023 mendatang. Sejauh ini, pemain asal Inggris tersebut telah 78 pertandingan dengan mencetak 3 assist. Selain di Leeds, pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah tersebut juga pernah membela dua klub Liga Inggris lain, yakni Everton dan Brentford. (AFP/Lindsey Parnaby)
Mateusz Klich telah mengabdikan diri bersama Leeds United sejak 1 Juli 2017 dan masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2024. Pria 32 tahun tersebut telah memainkan 178 pertandingan dengan mencetak 22 gol dan 21 assist. Sementara itu, Klich telah membuat 40 caps dan dua gol bersama Timnas Polandia. (AFP/Laurance Griffiths)
Luke Ayling merupakan pemain yang bisa beroperasi sebagai bek kanan dan bek tengah di Leeds United. Ia tercatat merapat ke Elland Road sejak 11 Agustus 2016 dan masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2023. Sejauh ini, Ayling telah membuat 219 dengan mencetak 8 gol dan 18 assist bersama The Whites. (AFP/Alex Pantling)
Stuart Dallas berkostum Leeds United sejak 4 Agustus 2015 dan memiliki sisa kontrak hingga 30 Juni 2024 nanti. Bermain sebagai posisi bek kanan, ia telah mencetak 28 gol dan 18 assist dalam 267 pertandingan. Selain itu, pria berpostur 183 sentimeter tersebut telah mencetak 28 gol dan 18 assist dalam 267 pertandingan. (AFP/Gareth Copley)
Liam Cooper menjadi pemain paling setia di Leeds United saat ini. Pemain Skotlandia itu telah menghabiskan waktu selama 8 tahun di Elland Road dan kontraknya masih bertahan hingga 30 Juni 2024. Pemain yang menjabat sebagai kapten tersebut telah menorehkan 9 gol dan 6 assist dalam 245 pertandingan. (AFP/Pool/Jon Super)

Berita Terkait