Liga Inggris: Mohamed Salah Bakal Punya Peran Baru di Liverpool, Apa Tuh?

oleh Aryo Atmaja diperbarui 23 Jul 2022, 16:28 WIB
Liverpool - Mohamed Salah (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Liverpool mengalami perubahan kekuatan di lini depannya menjelang musim 2022/2023. Kepindahan Sadio Mane dan masuknya Darwin Nunez ikut mengubah skema lini depan racikan Jurgen Klopp.

Diketahui Liverpool baru saja ditunggalkan Sadio Mane ke Bayern Munchen, kemudian menggaet Darwin Nunez direkrut jadi pengganti, dan tentu masih ada Mohamed Salah sebagai bintang utama.

Advertisement

Musim panas ini The Reds tidak terlalu agresif di bursa transfer. Jurgen Klopp membiarkan Mane hengkang ke Bayern Munchen, jadi tentu perlu ada pengganti.

2 dari 6 halaman

Faktor Kedatangan Nunez

Darwin Nunez membayar tunai kritikan netizen setelah tampil jelek dalam dua laga awal pramusim Liverpool. (AFP/Ronny Hartmann)

Pilihan Liverpool jatuh kepada Nunez, striker muda Benfica. Transfer ini jelas mencuri perhatian, bagaimanapun Nunez dikenal sebagai salah satu calon striker terbaik di masa mendatang.

Menariknya, kedatangan Nunez mungkin mendorong Salah untuk sedikit mengubah perannya dalam tim. Patut ditunggu kiprah Mohamed Salah musim depan.

3 dari 6 halaman

Nunez Gantikan Posisi Mane

Namun pemain berusia 23 tahun itu akhirnya mampu membungkam para penyinyir dengan tampil moncer ketika The Reds bersua RB Leipzig. (AFP/Ronny Hartmann)

Perubahan peran ini juga diamati oleh analis Premier League, Frank McAvennie. Menurutnya, kehadiran Nunez tepat untuk menggantikan posisi Mane yang sebelumnya.

Selama membela Benfica, Nunez memang dipercaya jadi striker tunggal. Dia menunjukkan tipikal striker modern yang tajam menuntaskan peluang.

"Dia [Nunez] mungkin akan menggantikan posisi Mane. Luis Diaz main di kiri, Diogo Jota main di kanan, Nunez bakal dimainkan di tengah. Saya tidak ragu soal itu," ujar McAvennie di Football Insider.

4 dari 6 halaman

Mohamed Salah Pindah Posisi

Pemain Bintang Liverpool ini masih menjadi salah satu sosok yang paling berbahaya jika sudah berada di depan gawang lawan. Mohamed Salah telah mengoleksi delpan gol di Liga Champions musim ini. (AFP/Filippo Monteforte)

Di sisi lain, McAvennie tidak menutup kemungkinan bakal adanya perubahan posisi di lini serang Liverpool. Kehadiran Nunez mungkin mendorong Salah untuk memainkan posisi baru.

"Kecuali Klopp menurunkan Nunez di kanan maka Salah akan bermain di tengah. Orang-orang tidak menyadari bahwa Salah memegang tugas defensif cukup besar, yaitu melindungi Trent Alexander-Arnold di sisi kanan," sambung McAvennie.

"Saya tidak punya keraguan soal Nunez. Saya kira dia akan main di tengah dan langsung menggantikan posisi Mane," tandasnya.

5 dari 6 halaman

Kiprah Liverpool di Pramusim

Bomber yang diboyong Liverpool dengan banderol 75 juta euro plus 25 juta euro biaya tambahan itu berhasil memborong empat gol di laga tersebut. (AFP/Ronny Hartmann)

Liverpool sudah tiga kali menggelar uji coba pramusim 2022/2023. Sempat dibantai MU 0-4 (12/7/2022). Liverpool kemudian menggasak Crystal Palace 2-0 melalui gol Jordan Henderson dan Mohamed Salah (15/7/2022).

Sementara uji coba terkini, Liverpool sukses menang telak 5-0 atas RB Leipzig, Kamis (22/7/2022). Mohamed Salah membuka keunggulan, yang kemudian diikuti empat gol fantastis dari Darwin Nunez.

Sumber: Football Insider

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 23/7/2022)

6 dari 6 halaman

Yuk Intip Jejak Liverpool

Berita Terkait