Ribuan Pelari Birukan Kota Bandung Saat Ikuti Pocari Sweat Run Indonesia 2022

oleh Erwin Snaz diperbarui 25 Jul 2022, 05:15 WIB
Pocari Swaet Run 2022. (Erwin Snaz/Bola.com)

Bola.com, Bandung - Sekitar lima ribu pelari asal Bandung meramaikan gelaran Pocari Sweat Run Indonesia 2022 yang digelar Minggu (24/07/2022).

Dari ribuan peserta Pocari Sweat Run Indonesia 2022, juga ada beberapa tokoh dan artis yang mengikuti lomba lari yang diawali di depan Gedung Sate yang notabene kantor pemerintahan Provinsi Jawa Barat.

Advertisement

Pesohor yang ikut meramaikan diantaranya Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, politikus Muhammad Farhan, Wali Kota Bogor, Bima Arya, Walikota Bandung, Yana Mulyana dan Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan.

Sementara deretan artis yang ikut berlomba yakni Daniel Mananta, Alya Rohali, Nazwa Shihab, Sahila Hisyam, Soraya Larasati, dan Zee Zee Shahab.

 

2 dari 5 halaman

Animo Positif

Pocari Sweat Run Indonesia 2021

Puspita Winawati, selaku Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka mengaku animo positif gelaran ini sudah terlihat sejak dibukanya pendaftaran. Total yang ikut berpatisipasi ada 20 ribu pelari yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.

"Dari tahun ke tahun, jumlah peserta lari Pocar Sweat Run Indonesia ini memang selalu meningkat. Itu mengindikasikan semakin banyak masyarakat Indonesia yang tergerak untuk selalu aktif dan menjalani pola hidup yang lebih sehat," ujar Wina

Di Bandung sendiri lanjut Wina ada 5.000 peserta yang membuat "biru" Kota Bandung dan didukung oleh 13.601 peserta yang tersebar di 311 kota di seluruh Indonesia.

 

 

3 dari 5 halaman

Jumlah Meningkat

Peserta Pocari Sweat Run 2022 dari kiri ke kanan: Melani Putri, Ridwan Kamil, Puspita Wina, Najwa Shihab. (Erwin Snaz/Bola.com)

Diakui Wina, pada tahun 2019 gelaran Pocari Sweat Run ini diikuti 10.000 peserta dan tahun 2022 jumlahnya meningkat drastis, bahkan hampir 50 persen pesertanya merupakan pelari baru.

"Tentunya, kampanye #saferunning setiap tahunnya selalu konsisten kami gaungkan karena keselamatan para pelari adalah yang utama. Secara protokol kesehatan, kami juga mengikuti aturan yang telah ditentukan oleh Satgas COVID Kota Bandung,” ucap Wina.

 

4 dari 5 halaman

Komentar Ridwan Kamil

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebutkan kegiatan ini akan berdampak baik terhadap perekonomian di Jawa Barat, khususnya di Kota Bandung.

"Saya menyaksikan langsung inovasi yang terus dilakukan Pocari Sweat sehingga ini bisa terus menciptakan standar baru bagi event-event olahraga di Indonesia," cetus Ridwan Kamil.

 

5 dari 5 halaman

Najwa Shihab Kali Pertama Ikut Lomba Lari

Monochrome look yang dibawakan oleh Najwa Shihab melalui kemeja putih yang berkolaborasi dengan inner dan celana kulot berwarna hitam sangat cocok sneakers nike. (instagram/najwashihab)

Sementara itu, presenter Najwa Shihab mengaku kali pertamanya ikut berlomba lari secara lansung dengan ribuan peserta.

"Hari ini saya berlari 10km dan saya menyaksikan sendiri pelari diajak untuk memilah sampah sejak sebelum start sampai finish. Kami dari Narasi juga sangat mendukung gerakan seperti ini," ucapnya.

"Saya berharap gerakan peduli lingkungan ini bisa berkontribusi untuk membawa perubahan dan pelari bisa menginspirasi orang-orang di sekitarnya,” tambah Najwa Shihab, co-founder Narasi sambil mengakhiri.